Sebelumnya klub dengan kostum merah-hitam ini juga dipermalukan oleh Sampdoria di San Siro dengan skor yang sama dalam laga pekan pertama Serie A musim ini. Satu-satunya kemenangan yang diraih Rossoneri yakni saat menang 3-1 di kandang Bologna di pekan kedua.
Dengan hasil ini, sekuat asuhan Massimiliano Allegri tersebut kini terdepak ke posisi 13 klasemen sementara dengan tiga poin dari tiga laga yang telah dijalaninya. Sementara posisi puncak masih dipegang Juventus yang baru melakoni dua laga.
Dalam laga ini, Atalanta yang bertindak sebagai tim tamu memasang strategi bertahan untuk membendung serbuan pasukan tuan rumah. Strategi ini terbukti efektif membendung sejumlah peluang yang didapat Kevin-Prince Boateng dan kawan-kawan.
Sementara itu tim tamu juga sesekali melakukan serangan balik cepat mengancam lini pertahanan Milan. Pola counter-attack ini terbukti mampu membuat tuan rumah ketar ketir. Atalanta hampir saja mencetak gol di menit ke 25, Maximiliano Moralez mendapatkan ruang untuk melepaskan tembakan. Sayang bola masih melebar dari gawang Abbiati. Laga babak pertama ditutup tanpa gol.
Di babak kedua, Milan meningkatkan serangan. Namun lagi-lagi rapatnya barisan pertahanan Atalanta membuat tuan rumah frustasi. Malah pola serangan balik yang dikembangkan Atalanta terlihat mampu mengontrol alur serangan Milan.
Puncaknya di menit 64, umpan German Denis mampu diselesaikan oleh Luca Cigarini. Bola meluncur ke dalam gawang tanpa bisa dijangkau oleh Abbiati. Atalanta unggul 1-0.
Tertinggal satu gol membuat Milan meningkatkan serangan. Namun buruknya penyelesaian akhir membuat mereka tak bisa mengejar ketertinggalan. Alhasil hingga laga berakhir skor 1-0 bertahan untuk keunggulan tim tamu.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalahkan Jabar, Kaltim ke Semifinal
Redaktur : Tim Redaksi