Milan Tertahan, Juventus Mengancam

Minggu, 01 April 2012 – 08:12 WIB

CATANIA - Di luar dugaan, klub papan tengah Catania mampu menahan imbang pemegang takhta klasemen sementara Liga Italia, AC Milan dalam giornatta ke-30,  Serie A, Italia, Sabtu  (31/3) malam. Catania dan Milan bermain imbang dengan skor akhir 1:1.

Akibatnya, I Rossoneri -julukan Milan- harus puas membawa pulang satu angka dan membuat pesaing terdekatnya Juventus semakin mendekat. Malahan jika Juve berhasil menumbangkan Napoli di Juventus Arena, Torino, Senin (2/4) dini hari nanti, selisih antara mereka akan menjadi dua poin saja. Ini akan membuat persaingan perebutan Scudetto musim ini semakin ketat.

Bermain di hadapan publik sendiri di Stadion Angelo Massimino, Catania mengejutkan tim tamu dengan serangan cepatnnya di awal babak pertama.  Menit keempat misalnya, Gonzalo Bergessio nyaris membuka keunggulan bagi kubu tuan rumah. Sayang, tendangannya masih tipis saja di sisi gawang Abiatti.

Namun semikian beberapa menit kemudian Il Diavolo, melancarkan serangan balasan.  Menit kedelapan, Emanuelson nyaris membuat gol untuk Milan. Tapi kiper Catania, Juan Pablo Carrizo, masih mampu menahan tendangan Emanuelson.

Milan yang terus menerus menggedor pertahanan Catania kembali mendapat peluang manis pada menit ke-17.  Kali ini bomber Swedia, Ibrahimovic, memberikan ancaman. Namun  lagi-lagi Carrizo sangat sigap mengantisipasi aneka serangan balik yang digalang Milan.

Ketelatenan menyerang anak-anak kota Mode ini berbuah di menit ke-34. Umpan Ibrahimovic  membuat Robinho leluasa menaklukkan Carrizo dari dalam kotak pinalti. Publik tuan rumah terdiam oleh gol perdana itu.

Namun tertinggal satu angka tak membuat Catania menyerah. Menit ke 38,  gelandang Alejandro Gomez hampir saja menyamakan skor. Sayang dewi keberuntungan belum memihak, karena bola tendangannya membentur  mistar gawang. Skor 0:1 bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tuan rumah mengambil inisiatif serangan. Gomez sebenarnya berhasil membobol jala Abbiati di menit ke 48. Tapi sayang gol tersebut dianulir wasit karena Gomez dianggap berada di posii off side. Padahal,  dalam tayangan ulang Gomez berada dalam posisi on-side.

Namun kemarahan publik tuan rumah karena gol Gomez yang dianulir itu terobati pada menit ke-57. Pemain bertahan Nicolás Federico Spolli sukses memanfaatkan umpan rekannya di barisan pertahanan Catania, Nicola Legrottaglie. Tuan rumah besorak, skor imbang menjadi 1:1.

Menit ke-63, tuan rumah hampir saja membalikkan keadaan. Namun sanyang Bergessio yang sudah berdiri bebas di hadapan jala Milan gagal membuat gol. Bahkan gelandang Almiron, juga mendapat peluang cantik pada menit ke 68. Namun lagi-lagi sepakan kerasnya belum masih melambung ke atas mistar gawang Abbiati.

Milan sendiri bukannya tanpa upaya. Namun sederet peluang yang diperoleh anak asuk Max Allegri pada menit-menit akhir laga tak kunjung membuahkan hasil. Menit ke-77 sundulan Mexes, masih bisa digagalkan Carrizo.

Demikian halnya sepakan Ibrahimovic pada menit ke 80 masih gagal dimaksimalkan. Bola masih melebar di sisi gawang Catania. Alhasil skor 1:1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... City Nyaris Tumbang di Kandang Sendiri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler