Milanisti Berharap Manajemen Pertahankan Allegri

Minggu, 26 Mei 2013 – 15:35 WIB
MILAN - Massimilano Allegri memang tak bisa memberikan satupun gelar juara pada AC Milan musim ini. Meski begitu, fans Milan yang tergabung dengan Curvasudmilano ternyata sudah kadung jatuh hati dengan mantan pelatih Genoa tersebut.

Mereka pun berharap agar manajemen Milan mempertahankan Allegri. “Gaya manajemen yang dilakukan Allegri membuat Milan akhirnya bisa menempati posisi ketiga di klasemen akhir,” demikian tulis situs resmi Curvasudmilani, Sabtu (26/5).

Mereka bahkan terang-terangan tak menginginkan Clarence Seedorf. Para fans menilai, Seedorf tak memiliki pengalaman untuk menangani tim. Apalagi, Milan tidak hanya akan bertanding di liga domestik.

Musim depan, Milan juga akan berjibaku di Liga Champions. Nah, mereka menganggap bahwa hal tersebut membutuhkan figure pelatih yang memiliki kemampuan manajerial yang bagus. Seedorf dianggap belum layak untuk menanggung beban berat Milan musim mendatang.

“Kami tahu bahwa pihak-pihak yang melakukan investasi bisa membuat keputusan untuk menunjuk pelatih dengan alasan pribadi. Namun, Milan harus memulai proyek baru dengan pelatih yang terpercaya. Sosok seperti Seedorf tidak memiliki pengalaman,” tambah pernyataan resmi tersebut.

Masa depan Allegri sebenarnya sudah menemui titik terang. Pemilik Milan Silvio Berlusconi sudah menyatakan bahwa mulai musim baru nanti Allegri bakal menangani AS Roma. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Main dengan Syarat

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler