Miliki Wajah Berkilau ala Artis Korea dengan 10 Langkah Ini

Minggu, 15 April 2018 – 15:37 WIB
Melembabkan wajah. Foto: cremitas

jpnn.com, JAKARTA - Memiliki kulit berkilau dan sehat seperti selebritas Korea ternyata tidaklah sulit.

Selain menjaga pola hidup sehat, gunakan rutinitas perawatan wajah yang biasa dilakukan perempuan korea.

BACA JUGA: Ingin Wajah Bebas Jerawat? Campurkan Alpukat dan 4 Bahan Ini

Tapi, tentunya harus disesuaikan dengan karakter kulit wajah.

Dilansir dari sokoglam, setidaknya ada 10 rutinitas perawatan wajah yang biasa dilakukan perempuan Korea.

BACA JUGA: Kenali 10 Tanda-tanda Pria Mulai Overprotective

Makeup Remover dan Air hangat

Remover bisa digunakan sebagai penghapus riasan di malam hari. Namun, remover terbukti tidak benar-benar menghapus make-up secara total.

BACA JUGA: Kenali 10 Tanda-tanda Pria Mulai Overprotective

Untuk benar-benar menghapus semua make-up, lakukan pijat di atas wajah dan leher dan kemudian percikan air hangat untuk membantu membersihkan.

Pijat lagi dan kemudian bilas semuanya.

Pembersih berbasis air

Cuci muka dua kali sehari dengan pembersih berbahan dasar air (cleanser water) yang aman untuk menyingkirkan sisa residu dan kotoran dari make-up.

Peeling

Perlu diingat bahwa pengelupasan setidaknya dua kali seminggu sangat penting untuk kulit yang bersih dan halus.

Mengeluarkan sel-sel kulit mati sangat efektif menggunakan ekfoliator. Caranya pijat lembut ke kulit wajah.

Toner

Toner adalah produk yang meredam kulit dan menyeimbangkan tingkat pH-nya.

Taburkan satu ke tangan dan aplikasikan langsung ke kulit wajah atau letakkan di kapas dengan lembut gesekkan ke arah luar pada wajah.

Vitamin

Jantung dari rutinitas perawatan kulit Korea, adalah vitamin.

Vitamin adalah sejenis hibrid toner/serum yang dibuat untuk menghidrasi dan membantu perbaikan kulit dan pergantian sel. Terapkan pada kulit wajah dengan cara ditepuk-tepuk.

Serum

Pertimbangkan menggunakan serum, menangani masalah kulit yang paling mengkhawatirkan.

Apakah kulit kusam, pori-pori besar, pigmentasi, keriput, atau jerawat, serum adalah langkah ideal untuk menyempurnakan kulit. Aplikasikan secukupnya pada kulit wajah.

Masker Sheet

Jika esensi adalah jantung dari rutinitas perawatan kulit Korea, masker sheet adalah jiwa.

Yang harus dilakukan adalah meletakkan satu dan bersantai selama 15-20 menit.

Masker sheet memberi ritual yang tenang, meditatif, menutrisi kulit dan memberikan perawatan maksimal pada kulit wajah. Gunakan setidaknya satu atau dua kali seminggu.

Krim mata

Krim mata melindungi area mata dengan tambahan hidrasi. Gunakan jari manis untuk mengaplikasikan mrim dengan sangat lembut, hindari menggosok. Letakkan krim mata di sekitar tulang orbital.

Pelembab

Hidrasi adalah langkah efektif untuk kulit yang lembab dan bercahaya, jadi penting untuk menemukan pelembab yang berfungsi untuk jenis kulit.

Berbagai macam pelembab seperti emulsi, lotion, gel, atau krim berfungsi untuk mengatur kelembapan kulit dan menghaluskan garis halus.

Tepuk pelembab ke wajah dan leher setiap pagi dan malam.

Sunscreen

Untuk aktivitas outdoor, wajib menggunakan tabir surya. Ini cara termudah dan paling efektif untuk mencegah penuaan dini dan kanker kulit.

Terapkan setiap pagi setelah menggunakan rangkaian krim lainnya. (fid/jpc)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Seperti ini Efek Samping Gunakan Masker Kefir


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler