Militio Gabung Malaga demi Copa America

Minggu, 16 Januari 2011 – 17:17 WIB

GABRIEL Milito bisa memanfaatkan momentum laga lawan Malaga untuk mengenal tim barunya.  Lho, kenapa Milito - Menurut berita yang Catalan Daily Sport, Milito bakal bergabung dengan MalagaTapi, belum ada kepastian apakah Milito akan direkrut dengan status permanen atau pinjaman

BACA JUGA: Slank dan Bunda Iffet Dukung LPI



Yang pasti, konglomerat asal Qatar Abdullah bin Nasser Al Thani yang kini menjadi owner Malaga, siap menggelontorkan dana besar selama bursa transfer Januari ini
Jalan bagi Milito untuk meninggalkan Nou Camp (markas Barcelona) makin terbuka setelah dia mendapat restu dari entrenador Josep Guardiola

BACA JUGA: Robbie Keane Menuju Birmingham



"Dia belum berbicara dengan saya tentang itu
Tapi, Andoni Zubizarreta (direktur olahraga Barca) telah mengatakan kepada saya situasi yang dihadapi Milioto," kata Guardiola, seperti dikutip Goal.

"Milito tahu bagaimana perasaan saya, dan dialah yang memutuskannya

BACA JUGA: Beckham Hanya Jadi Penonton

Saya telah membuat keputusan dan klub jugaTapi semua itu tergantung kepada dirinyaSaya pernah menjadi pemain, da saya bisa memahaminya," ujar Guardiola.

Milito memang sulit mendapat tempat utama di Barcelona.  Sebab, lini belakang sudah paten menjadi milik duet Gerard Pique dan Carles PuyolPadahal, di usianya yang sudah menginjak 30 tahun, Milito masih punya ambisi memperkuat timnas Argentina di Copa America pada Juli mendatang

Dan selain Malaga, Napoli dan Real Zaragoza juga berminat merekrutnyaMereka siap memberikan jaminan tempat utama kepada MilitoHanya, Malaga punya opsi yang lebih menarik, karena di sana ada Martin Demichelis.

Selama ini, Demichelis adalah pemain utama di jantung pertahanan ArgentinaBila Milito bergabung ke Malaga, maka dia bakal berduet dengan Demichelis di jantung pertahananTentu saja itu akan menjadi modal kuat untuk merebut tempat di skuad Tango-julukan timnas Argentina.  (ham/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Tahu Harga Mbamba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler