jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Millen Cyrus telah ditetapkan sebagai tersangka kasus kepemilikan narkotika jenis sabu-sabu.
Keponakan Ashanty ini terisak saat memberikan pernyataan terkait kasus narkoba yang menjeratnya tersebut.
BACA JUGA: 7 Fakta Mengejutkan tentang Penangkapan Millen Cyrus, Pesta Miras Hingga Berduaan Bareng Cowok
"Saya salah, saya minum alkohol, dan saya memakai sabu-sabu," kata Millen Cyrus, saat jumpa pers di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (23/11).
Pemilik nama asli Muhammad Millendaru Prakasa ini meminta maaf kepada semua pihak atas kesalahannya tersebut.
BACA JUGA: Jadi Tersangka Kasus Narkoba, Millen Cyrus Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara
"Saya meminta maaf untuk keluarga saya, mama, adik saya, keluarga besar saya, dan teman-teman saya," ucap Millen Cyrus.
Ia juga berpesan kepada masyarakat untuk menjauhi barang haram tersebut.
BACA JUGA: Jenita Janet Terkejut Diberi Saran soal Begituan oleh Nikita Mirzani
"Saya salah banget. Pokoknya untuk semuanya jangan ditiru, pokoknya jauhi narkoba," ujar Millen Cyrus, terisak.
Diketahui, Millen ditangkap bersama seorang pria berinisial JR di salah satu hotel di kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada Minggu (22/11).
Saat penangkapan, polisi menyita barang bukti, satu paket plastik sabu-sabu seberat 0,36 gram bruto, alat isap sabu (bong) dan satu botol minuman beralkohol. (antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh