Minat Investasi, CEO Perusahaan AS Temui Jokowi

Selasa, 25 Juni 2013 – 18:34 WIB
JAKARTA - Sejumlah chief executive officer (CEO) perusahaan besar asal Amerika Serikat (AS) mendatangi Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (25/6). Para pengusaha asing yang didampingi oleh Duta Besar AS Scot Marciel melakukan pertemuan dengan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo.

Ditemui usai pertemuan, Gubernur Jokowi mengatakan bahwa para pengusaha Amerika tersebut tertarik untuk berinvestasi di Jakarta. Dalam pertemuan, Jokowi memaparkan sejumlah potensi bisnis di ibu kota.

"Ya intinya, ingin tahu info tentang Jakarta. Investasi-investasi apa saja yang bisa dimasuki, terutama yang berkaitan dengan properti, dengan IT, dan dengan usaha-usaha jasa yang ada di sini," ujar Jokowi kepada wartawan di Balai Kota Jakarta.

Saat menerima pengusaha Amerika, Jokowi juga memaparkan langkah-langkah yang diambil Pemprov DKI untuk meningkatkan pelayanan publik. Termasuk diantaranya program-program unggulan seperti mass rapid transit (MRT), monorel dan normalisasi sungai dan waduk.

Jokowi memastikan rencana investasi pihak Amerika tidak akan merugikan warga Jakarta. Ia menegaskan bahwa proyek investasi pengusaha Amerika akan dilakukan sesuai aturan yang berlaku.

"Itu saja yang paling penting," imbuh mantan Wali Kota Surakarta ini.

Sementara itu Kepala Delegasi Pengusaha AS, Evan Greenberg mengaku puas dengan penjelasan yang disampaikan Jokowi. Ia pun menilai Jakarta memiliki prospek yang sangat baik untuk investasi terutama di bidang properti dan jasa.

"Kami semakin percaya diri untuk mengajak Jakarta bekerja sama dengan negara kami," kata Evan. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Monorel Jabodetabek Mulai Digarap Tahun Depan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler