Minggu Ketiga Agustus, Curah Hujan Sangat Tinggi

Minggu, 14 Agustus 2016 – 01:17 WIB
Ilustrasi. Foto: Rakyat Merdeka

jpnn.com - TARAKAN - Badan Meteorologi Geofisika (BMKG) Kabupaten Bulungan menyebutkan, pada Agustus ini, puncak musim hujan di Bulungan akan terjadi pada minggu ketiga.

Hal ini didasarkan dari pengamatan pola hujan dari tahun-tahun sebelumnya.

BACA JUGA: Yang Harus Dibawa Itu Rukun Haji, Bukan Tempoyak

“Jika pola hujan di Kabupaten Bulungan terutama di Tanjung Selor itu memang di Agustus minggu ketiga,” ungkap Raden Eko Sarjono Forester BMKG Bulungan saat ditemui Radar Kaltara di ruangannya, kemarin (12/8).

Pria yang akrab disapa Eko ini juga menjelaskan penyebab awal minggu Agustus sering terjadi hujan deras disertai angin kencang. Hal itu dikarenakan adanya sikon tropis, yaitu Tropical Storm Conson 994 HPA MAX 40KT yang sedang terjadi pada Samudera Pasifik sebelah Timur Laut Filipina.

BACA JUGA: Komandan Kapal Perang Singapura Sowan Ke Lantamal V

Sikon ini, kata dia, muncul sejak dua hari yang lalu. Sehingga sikon tropis ini menarik masa udara yang berada di daerah Kaltara hingga Sulawesi dan terkena dampak dari sikon tropis tersebut.

Walaupun tidak langsung dilewati oleh tropical storm conson yang diperkirakan akan berlangsung enam hingga delapan hari. “Tropical Storm Conson ini adalah pusaran angin yang maha kuat, bisa dikatakan badai tropis,” sebutnya.

BACA JUGA: Prajurit Lanal Dumai Latihan Renang Militer

Dia menambahkan, Tropical Storm Conson ini akan terus meningkat selamat beberapa hari ke depan. “Dengan menyebabkan daerah sekitar Kalimantan Utara akan terkena angin yang sangat kencang,” ujarnya. (uni/keg/jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pak Setya Novanto, Please..Dengar Unek-unek Golkar Sulteng Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler