Misi Tebus Kecewa

Minggu, 13 Mei 2012 – 08:00 WIB

SURABAYA - Pendukung Persebaya Surabaya akhirnya bisa melepas rindu terhadap klub kebanggaannya. Setelah dua bulan absen bermain di Kota Pahlawan, sore nanti (13/5) tim kebanggaan warga Surabaya itu akan menjamu Bontang FC di Stadion Gelora Bung Tomo dalam kompetisi Indonesian Premier League (IPL).

Persebaya saat ini tercecer di posisi ketujuh klasemen sementara. Gagal meraih sebiji poin pun dalam tiga laga away membuat Erol Iba dkk ketinggalan sebelas poin dari pemuncak klasemen, Semen Padang. Sedangkan  musuhnya, Bontang FC empat strip di bawahnya atau posisi sebelas klasemen.

Nah, kerinduan akan Persebaya terbayar lunas jika mampu memenangi laga sore nanti. Di atas kertas, Persebaya diunggulkan mampu memenangi pertandingan atas lawannya. Rekor pada pertemuan pertama 17 Maret lalu di Bontang, Persebaya mampu menang 4-3 atas Laskar Khatulistiwa, julukan Bontang FC.

Menjelang laga sore nanti, pelatih Divaldo Alves mengobarkan asa menyapu bersih poin kandang."Kami pastinya punya semangat berlipat karena bisa bermain di Surabaya kembali. Kami tak boleh mengecewakan para pendukung. Kami siap habis-habisan," kata Divaldo kemarin (12/5).

Pernyataan Divaldo untuk mengamankan tiga poin tersebut didukung beberapa faktor. Yakni soal komposisi pemain yang nyaris komplit. Diantara skuad intinya, hanya Endra Prasetya (kiper) dan Taufiq (gelandang) yang absen karena bergabung dengan timnas untuk berlaga di turnamen Al Nakbah Palestina 13-23 Mei.

Sedangkan Rendi Irwan yang sempat mengikuti seleksi timnas bisa bergabung dengan Persebaya sore nanti. Nama Rendi tak tercantum dalam skuad Nil Maizar yang dibawa ke Palestina.

Demikian juga Andik Vermansyah. Usai mengalami cedera ringan otot hamstring paha kanannya lawan PSM Makassar 28 April lalu, kini Andik telah fit kembali. Bahkan Andik sengaja disimpan saat Persebaya lawan PSLS Lhoksumawe di first leg Piala Indonesia Selasa (8/5) lalu.

Melihat deretan pemain yang ada, nama Dedi Iman akan menjadi kiper utama lagi. Lalu di sektor belakang, Edy Gunawan bisa menutup pos yang ditinggal Yusuf Hamzah yang absen karena terkena akumulasi kartu kuning. Edy akan menjadi kuartet bersama Otavio Dutra, Rivelino Ardiles, serta Erol Iba.

Trio Jusmadi, Mario Karlovic, dan Walter Brizuela menjadi poros gelandang Persebaya. Di posisi tukang gedor trio Mat Halil, Fernando Soler, dan Andik Vermansyah layak jadi pilihan utama Divaldo.

Kalau ada yang melemahkan mental pemain Green Force yakni rekor tak cemerlang Persebaya di kandang. Di putaran pertam lalu, lima kali bermain di kandang rekor Persebaya dua kali menang, sekali seri, dan dua kali kalah.

Di sisi lain, pelatih Bontang FC Edi Simon Badawi tak gentar menyambut laga sore nanti. Meski timnya dalam kondisi limbung gara-gara tak bayaran empat bulan, Edi tak mau berkomentar banyak masalah itu.

"Kami sebagai tim tamu sadar diri. Walau berat mencuri poin di Surabaya, kami akan berjuang maksimal," ucap Edi. Dalam laga ini, justru teror ribuan penonton di Surabaya yang bisa menciutkan nyali pemain Bontang FC. Meski demikian, Edi meminta timnya tetap pede alias percaya diri.

Dalam laga ini, Bontang siap turun full team. Termasuk dua striker asingnya Camara Fassawa dan Emalue Serge. Camara menjadi pemain paling produktif Bontang FC dengan raihan enam gol.

Sementara itu, pihak panpel Persebaya mengerahkan 1200 personel keamanan untuk laga ini. Sedangkan jumlah tiket yang dicetak mencapai 32 ribu lembar. Rinciannya ekonomi 25 ribu lembar, suporter 5 ribu, utama 1500 lembar, dan VIP 500 lembar. (dra/ko)

Perkiraan Pemain

Persebaya (4-3-3): 22-Dedi Iman (pg); 25-Edy Gunawan, 5-Otavio Dutra, 15-Rivelino Ardiles, 3-Erol Iba (c); 14-Jusmadi, 7-Walter Brizuela, 29-Mario Karlovic; 10-Andik Vermansyah, 9-Fernando Soler, 2-Mat Halil
Pelatih : Divaldo Alves

Bontang FC (3-5-2): 27-M.Ridwan (pg); 13-Trias Budisusanto, 19-Valentino Telaubun, 25-Kande Lansana; 8-Firman Usman, 5-Masahiro Fukusawa, 23-Satria Feri, 26-Gland Poluakan, 9-Rully; 20-Emalue Serge, 14-Camara Fassawa
Pelatih: Edi Simon Badawi
BACA ARTIKEL LAINNYA... Enrique Hengkang, Montella Berpeluang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler