jpnn.com, TENGGARONG - Mitra Kukar dapat gembira jelang laga kontra Persis Solo di Stadion Wilis Kota Madiun, Jumat (23/8).
Pasalnya, sang kapten, Anindito Wahyu, diprediksi bakal kembali mengisi lini tengah Naga Mekes.
BACA JUGA: Dipanggil Timnas Indonesia, Pemain Muda PSMS Ini Langsung Naik Gaji 50 Persen
BACA JUGA: Komentar Pelatih PSMS Usai Sidang Komdis PSSI Soal Wasit Diancam Pistol
Dengan demikian, Rafael Berges Marin memiliki banyak opsi skema saat sua Laskar Samber Nyawa.
BACA JUGA: Cara Edy Rahmayadi Memotivasi Para Pemain PSMS Medan
“Anindito sudah baik kondisinya, kemungkinan besar dia sudah bisa dimainkan lawan Persis,” terang fisioterapis Mitra Kukar Gupta Robbi.
Untuk diketahui, mantan penggawa Persija Jakarta itu absen di tiga laga beruntun. Anindito mengalami cedera otot paha bagian belakang saat melawat ke Martapura FC. Kehilangan Anindito cukup berpengaruh di lini tengah Naga Mekes.
BACA JUGA: Komentar Pelatih PSMS Usai Sidang Komdis PSSI Soal Wasit Diancam Pistol
Asisten pelatih Mitra Kukar Sukardi bersyukur dengan pulihnya Anindito. Bagi dia, kehadiran kapten utama akan menambah motivasi rekan setimnya.
BACA JUGA: Cara Edy Rahmayadi Memotivasi Para Pemain PSMS Medan
“Anindito adalah pemimpin di dalam dan luar lapangan. Dia sudah pulih dan siap kembali memimpin rekannya di lapangan,” papar pria yang akrab disapa Kardok itu.
Sementara itu, Anindito membenarkan kondisinya kian membaik.
Dia juga berharap bisa segera merumput. “Kondisi saya alhamdulillah sudah bagus,” tuturnya. (don/ndy/k8)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kas Hartadi Sebut Pemain Anyar Sriwijaya FC Memberi Warna Baru
Redaktur & Reporter : Budi