Mitra Kukar vs Persela: Tamu Berpeluang Dihajar!

Jumat, 09 November 2018 – 08:17 WIB
Para pemain Persela Lamongan. Foto: Persela Lamongan

jpnn.com, TENGGARONG - Persela Lamongan menghadapi laga berat kala menantang Mitra Kukar pada pekan ke-30 Liga 1 2018 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Jumat (9/11).

Tim besutan Aji Santoso itu hanya memetik satu kemenangan dalam lima laga terakhir di Tenggarong.

BACA JUGA: 10 Laga Terakhir Persebaya vs PSM, Bonek Bisa Ketar-ketir

Satu-satunya kemenangan itu diraih pada  Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 lalu.

Pada saat itu Persela berhasil mempermalukan tuan rumah Mitra Kukar dengan skor tipis 2-1.

BACA JUGA: Persib vs PSMS: Wanggai Dapat Dukungan dari Bauman

Persela memenangi laga itu berkat dua gol Steven Imbiri. Gol semata wayang Mitra Kukar dicetak Arthur Cunha.

Karena itu, Aji berharap kemenangan atas Sriwijaya FC pada laga sebelumnya berdampak positif ke mental pemain.

BACA JUGA: Persib vs PSMS: Tidak Ada Pilihan Lain, Wajib 3 Angka!

Aji tak menampik bahwa masalah mental yang membuat Persela sering kalah di laga tandang.

Padahal, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu masih menyisakan empat laga tandang musim ini.

"Mental saat pertandingan kandang harus ditularkan ketika kami tandang," kata legenda hidup Persebaya Surabaya itu, Kamis (8/11). (saf/jpc/jpnn)

Rekor Pertemuan Mitra Kukar vs Persela

07/06/18 Persela vs Mitra Kukar: 3-1

21/08/17 Persela vs Mitra Kukar: 2-3

03/05/17 Mitra Kukar vs Persela: 3-2

16/12/16 Persela vs Mitra Kukar: 1-0

26/08/16 Mitra Kukar vs Persela: 1-2

08/08/14 Persela vs Mitra Kukar: 1-1

20/02/14 Mitra Kukar vs Persela: 5-1

27/06/13 Mitra Kukar vs Persela: 3-1

06/03/13 Persela vs Mitra Kukar: 2-0

11/05/12 Persela vs Mitra Kukar: 2-1

02/02/12 Mitra Kukar vs Persela: 2-0

BACA ARTIKEL LAINNYA... Firza Andika Akhirnya Ungkap Alasannya Tinggalkan PSMS Medan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler