jpnn.com, JAKARTA - Mitsubishi Triton Ralliart menunjukkan performanya di Asia Cross Country Rally (AXCR) 2022 yang berlangsung pada 21 - 26 November 2022.
Tim Mitsubishi Ralliart mendapat dukungan penuh dari Mitsubishi Motors Corporation, dan pereli yang diandalkan berhasil tampil membanggakan dengan meraih kemenangan oleh Chayapon Yotha dari Thailand.
BACA JUGA: Mitsubishi Triton Besutan Ralliart Siap Mengarungi Tantangan AXCR
Selanjutnya, posisi lima diraih pereli Indonesia yang juga brand ambassador Mitsubishi Motors Indonesia, Rifat Sungkar.
AXCR 2022 sajikan 6 Special Stage yang melintasi jalur negara Thailand dan Kamboja sepanjang 1.700 km dengan tantangan 6 Special Stage (SS).
BACA JUGA: Mitsubishi Uji Ketangguhan Triton Lewat Ajang AXCR 2022 di Thailand
Ketangguhan Mitsubishi Triton yang terbukti finis terdepan dikendarai Chayapon mampu menyelesaikan total waktu 8 jam 22:42 detik.
Adapun Rifat terpaut 17:14 detik di garis finis posisi lima, padahal Mitsubishi Triton Ralliart masih banyak membawa spesifikasi standar.
BACA JUGA: Mitsubishi Triton Sport Edition Menyapa Penggemarnya, Hanya Ada 400 Unit
Pembuktian Mitsubishi Triton di ajang balap rally paling ganas di Asia itu menjadi pembuktian terhadap kualitas dan durability mobil yang dikembangkan tangguh di berbagai medan jalan.
Rifat Sungkar mengaku tidak melakukan ubahan apa pun pada sektor mesin, hanya penyesuaian pada ECU terhadap karakter medan reli yang diikutinya.
Selain sebagai regulasi, sekaligus pembuktian terhadap tenaga mesin Mitsubishi Triton yang mumpuni tampil di ajang reli kelas internasional.
Secara keseluruhan, mobil yang digunakan dua pembalap andalan Mitsubishi, khususnya Rifat Sungkar tampil sebagai mobil standar pabrikan yang tidak banyak dilakukan ubahan pada bagian paling penting di Mitsubishi Triton mulai dari sasis, hingga mesin.
“Kami mengakui bahwa AXCR adalah debut pertama Mitsubishi Motors yang kembali ke motorsports dan MMKSI bangga dengan hasilnya, sedangkan dalam pengalaman pertama Rifat mengikuti reli berat ini, dia dapat tampil sangat baik secara profesional," ujar President Director of PT. MMKSI Naoya Nakamura, dalam siaran resmi, Kamis (1/12).
"Melihat fakta bahwa mobil yang digunakan pada reli ini murni model produksi tanpa ada modifikasi berarti, sudah menjadi bukti nyata ketangguhan dan kekuatan Triton, yang dibuktikan langsung di lokasi."
Di Indonesia, menurut Nakamura, Triton mendominasi segmen kabin ganda khususnya di pasar armada sebagai pekerja keras yang andal.
"Saya yakin peningkatan yang akan segera dilakukan berdasarkan pengalaman dari reli ini, bahkan akan memperkuat posisinya di pasar ke depannya," ujar dia.
Rifat mengaku banyak drama pada awal, tetapi berhasil mengejar ketertinggalan berkat tim Mitsubishi Ralliart sigap memberikan penanganan terhadap mobil bernomor 118 itu.
“Hari pertama memang ada insiden pecah ban, menurut saya itu sebuah ketidakberuntungan saja. Namun, secara keseluruhan Mitsubishi Triton Ralliart yang saya pakai ini memang tangguh,” ucap Rifat Sungkar.
Adapun Rifat bersama co-driver Chupong Chaiwan mengatur strategi melakukan pemetaan terkait rute atau medan yang akan dilalui.
“Hari kedua, ketiga, keempat dan kelima, saya mempelajari jalan di Thailand seperti apa, dan saya akhirnya mulai terbiasa. Kuncinya adalah saya percaya dengan co-driver," imbuh dia.
Perjuangan yang dilakukan Rifat Sungkar pun terbilang begitu berkesan. Tidak hanya mampu mengoptimalkan performa Mitsubishi Triton Ralliart, tetapi dia juga salut dengan kemampuan mobil tersebut ketika berada di lintasan ekstrem. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rifat Sungkar Siap Berkompetisi di Asia Cross Country Rally di Thailand
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha