Mobil Polisi Diseret Kereta Api

Rabu, 13 Maret 2013 – 10:33 WIB
PALEMBANG--Perlintasan kereta api yang tak berpalang, memang sangat membahayakan. Buktinya kecelakaan karena jalur tak ada rambu itu, kembali terjadi, Selasa (12/03), sekitar pukul 12.30 WIB, di Jalan Tromol, Kelurahan Sukaraja, Kecamatan Prabumulih Selatan, Kota Prabumulih.

Mobil Ford Escape putih Nopol BG 1858 QH dikendarai anggota Polsek Beringin Brigadir Dudi Handoko (30), bersama anaknya Fasyah (4), ditabrak kereta api tanki yang datang dari Baturaja menuju Kertapati, Palembang. Bahkan, Mobil warga Jalan Raya Prabumulih-Baturaja, Kelurahan Sukaraja, Prabumulih Selatan itu, sempat diseret sejauh puluhan meter.

Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian itu, dimana kedua korban berhasil selamat. Meskipun demikian, Fasyah yang masih balita, terpaksa dilarikan ke RS Pertamina, karena trauma. Sedangkan mobil korban rusak berat, dimana bodi kiri ringsek, patah velg ban belakang, serta pecah kaca tengah dan depan. Oleh warga, mobil langsung dievakuasi ke rumah korban, yang berjarak sekitar 1 kilometer dari lokasi tabrakan.

Informasinya, siang itu korban yang sedang tak bertugas, bersama anaknya baru saja mengunjungi orang tuanya dikawasan Tunas Bakti (TB), Prabumulih. Karena hari sudah siang, korban dan anaknya pamit pulang, dengan mengendarai mobil kesayangannya.

Setibanya di lokasi kejadian, korban tak sadar jika dari arah kiri mobilnya atau dari arah Baturaja, datang kereta api yang mengangkut bahan bakar minyak, dengan kecepatan pelan. Tak pelak, mobil korban tertabrak kereta api tersebut, bahkan sempat menyeret mobilnya sejauh puluhan meter.

‘’Menurut informasi yang kami terima, korban melaju dengan kecepatan yang pelan. Tiba-tiba datang kereta dari arah Baturaja dan langsung menabrak mobil korban, hingga terseret puluhan meter,” jelas Mamat, salah seorang warga yang ada di lokasi kejadian.

Humas PT KAI Divre III Sumsel Jaka Jakarsih, dikonfirmasi mengatakan pihaknya telah berkoordinasi dengan Stasiun Kereta Api Prabumulih dan operator terkait, namun tak satupun pihak yang mengatakan adanya kecelakaan tersebut. “Sampai saat ini belum ada laporannya, dan saya telah menghubungi stasiun dan tak ada laporan itu,” tandasnya. (abu)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Rumah Disambar Petir

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler