jpnn.com, PALEMBANG - Viral di media sosial video amatir yang menunjukkan seorang perempuan menggunakan baju kuning menangis, diduga korban begal.
Motor korban ditengarai dibawa lari oleh pelaku begal yang beraksi dengan berpura-pura memberikan masker gratis.
BACA JUGA: RI Pengangguran Tetapi Punya Cukup Uang, Warga Curiga, Ternyata
Namun, ternyata masker tersebut sudah diberi obat bius.
Dalam video disebutkan kejadian tersebut berada di Jalan Tanjung Harapan 2, Kecamatan Sukarami, Palembang.
BACA JUGA: Dilaporkan Hilang, Bunga Ditemukan di Rumah Pacar, Ternyata..
Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Sukarami Kompol Budi Hartono SIK mengatakan saat ini pihaknya belum mendapat laporan dari korban yang mengalami kejadian tidak menyenangkan itu.
“Dari kemarin memang sudah ada yang memberitahu, tetapi setelah kami cek belum ada laporan masuk sampai saat ini,” ungkap dia, Rabu (26/5).
BACA JUGA: Inilah Modus Pelaku Begal Payudara di Kemayoran, Kaum Perempuan Harus Waspada
Budi menambahkan, untuk itu kepolisian mengimbau masyarakat untuk lebih berhati-hati lagi, karena mereka belum tahu modus dan kenyataannya seperti apa.
Dia berharap jika ada yang melakukan modus seperti itu segera dilaporkan.
“Saat ini kami belum bisa banyak memberikan komentar, karena dari kemarin sudah mencari dan juga karena belum adanya laporan tersebut,” tutur Budi. (ian/palpos.id)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Alasan AP Nekat Begal Payudara Wanita di Kemayoran, Ya Ampun
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha