Momen Ganjar Nonton Konser Ultah Slank ke-40, Melebur Bareng Slankers

Sabtu, 30 Desember 2023 – 07:29 WIB
Calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo hadir dalam konser 'Slank Joged 40rever' yang digelar di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat. Foto: dok TPN Ganjar-Mahfud

jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo hadir dalam konser 'Slank Joged 40rever' yang digelar di Gedung Kesenian Jakarta (GKJ), Sawah Besar, Jakarta Pusat pada Kamis malam (28/12).

Konser itu adalah momen spesial perayaan 40 tahun eksistensi grup band legendaris Slank.

BACA JUGA: Peneliti: Ganjar Paling Kuat Sebagai Penerus Jokowi

Ganjar terlihat santai mengenakan pakaian casual, lengkap dengan topi hitam, jaket jeans biru, dan kemeja hitam.

Eks Gubernur Jawa Tengah itu melebur dengan para Slanker dengan duduk di bagian kanan panggung.

BACA JUGA: Atikoh Ungkap Cara Ganjar-Mahfud Biar Pelaku UMKM Tak Terjerat Pinjol

Konser 'Slank Joged 40rever' menjadi ajang perayaan bagi Slank yang terdiri atas Kaka (Vokal), Bimbim (Drum), Ridho (Gitar), Ivanka (Bass), dan Abdee (Gitar).

Grup ini merayakan usianya yang ke-40 pada 26 Desember 2023. Ganjar tampak menikmati setiap momen, bahkan ikut bernyanyi saat lagu-lagu seperti "Terlalu Manis," "Virus," dan "Kamu Harus Pulang" dibawakan oleh Slank.

Ganjar mengungkapkan bahwa konser itu menjadi nostalgia bagi dirinya.

Politikus PDIP itu mengaku kekagumannya terhadap Slank.

"Oh pasti (nostalgia, red)," ujar Ganjar, yang mengaku sering mendengarkan lagu-lagu Slank pada masa mudanya.

Ganjar juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada band rock blues tersebut.

"Selamat ulang tahun Slank, top," tutur Ganjar dengan senyum.

Tak hanya menggelar konser, Slank juga merilis album terbaru bertajuk 'Joged', yang merupakan album ke-25 mereka.

Slank membawa isu-isu sosial ke dalam lirik-lirik lagunya, menunjukkan kedewasaan dan relevansi grup band ini dalam berkarya selama empat dekade.(mcr10/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Ganjar   Slank   Konser   Slankers  

Terpopuler