MotoGP 2023 Segera Berlangsung, Berikut Jadwal Peluncuran Tim

Senin, 02 Januari 2023 – 13:25 WIB
Jadwal peluncuran tim MotoGP 2023. Foto: diambil dari motogp

jpnn.com, JAKARTA - Musim MotoGP 2023 akan segera dimulai. Masih ada tiga tim balap yang belum merilis skuad mereka.

Tim pertama yang akan memperkenalkan skuad mereka ialah Monster Energy Yamaha pada 17 Januari 2023.

BACA JUGA: Dorna Jelaskan Tujuan Hadirnya Sprint Race di MotoGP 2023

Tim akan diperkuat Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.

Peluncuran berikutnya digelar Gresini, dengan Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio.

BACA JUGA: Tanda Perpisahan, Tim Suzuki MotoGP Merilis Digital Photobook

Tim satelit Ducati, Gresini, akan diperkenalkan kepada publik pada 21 Januari 2023.

Tim pabrikan, Ducati, akan diluncurkan dalam dua hari, yakni pada 23 dan 24 Januari 2023.

BACA JUGA: Pensiun dari MotoGP, Andrea Dovizioso Kelola Sirkuit Motorcross

Tim satelit Ducati lainnya, Prima Pramac dengan Johann Zarco dan Jorge Martin pada 25 Januari 2023.

Keesokan harinya, terus berlanjut ke tim Red Bull KTM, Repsol Honda, dan beberapa tim baru. (motogp/jpnn)

Jadwal Launching Tim MotoGP 2023

17 Januari: Monster Energy Yamaha

21 Januari: Gresini Racing MotoGP

23-24 Januari: Ducati Lenovo Team

25 Januari: Prima Pramac Racing

26 Januari: Red Bull KTM Factory Racing

25 Februari: Repsol Honda Team

4 Maret: Tech3 GasGas Factory Racing

16 Maret: CryptoDATA Aprilia RNF MotoGP Team

Selanjutnya menyusul Aprilia Racing, LCR Honda, dan Mooney VR46 Racing Team

BACA ARTIKEL LAINNYA... Masuk Tim Pabrikan Ducati, Bastianini Pasang Target Juara Dunia MotoGP 2023


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler