jpnn.com - SAAT ini hampir seluruh produsen sepeda motor sedang menggarap sepeda motor listrik. Mulai dari Honda, Suzuki, Kawasaki hingga Ducati.
Tak ingin ketinggalan, produsen asal Perancis, Newron dikabarkan juga tengah mempersiapkan motor listrik. Baru-baru ini mereka telah meluncurkan motor listrik terbarunya yakni Newron EV-1.
BACA JUGA: Bamsoet Beri Hadiah Pistol dan Motor Listrik Lewat Kuis Empat Pilar MPR RI
Seperti dilansir Paultan, Jumat (13/3), Newron sendiri hanya memproduksi motor dengan jumlah terbatas yaitu sekitar 12 unit di dunia.
Dari segi tampilan, motor satu ini mempunyai bentuk yang unik, tetapi futuristis. Tampilan motor satu ini sekilas tampak berotot dengan bentuk bodi khas.
BACA JUGA: Menghadapi MotoGP 2021, Bang Zul Ingin NTB Jadi Produsen Motor Listrik
Mesin listrik ditempatkan di bagian tengah dengan bentuk bulat. Bentuk bulat ini sekaligus tempat baterai lithium-ion.
Newron mengatakan, baterai tersebut mampu menempuh jarak hingga 300 km dalam mode kota, sementara di jalan raya memberi jarak hingga 220 km.
Pengisian daya Tipe 2, yang membawa baterai EV-1 ke kapasitas 80% dalam 40 menit saat menggunakan sistem DC fast charging.
Namun, saat menggunakan charger 7 kW mampu mengisi penuh hanya 2 jam 3 menit. Mesin listrik ini diklaim mampu menghasilkan tenaga hingga 100 Hp dan torsi 240 Nm.
Tak hanya itu, motor listrik ini juga dapat berakselerasi dari 100 km/jam hanya dalam waktu 3 detik dengan top speed 220 km/jam.
Dengan dibekali mesin buas dan desain futuristik tentunya Newron EV-1 ini ditawarkan dengan harga yang fantastis.
Motor listrik itu dibanderol Euro 60.000 atau setara Rp 976,7 juta. (mg9/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian