Mou Sebut City Kuat Karena Uang

Jumat, 07 September 2012 – 17:06 WIB
Lagi-lagi Jose Mourinho melontarkan pernyataan pedas. Kali ini ditujukan pada Manchester City, klub yang kini ditangani oleh Roberto Mancini dan berhasil menjadi jawara Liga Primer Inggris musim lalu.

Pelatih Real Madrid itu mengkritik aksi The Citizens -julukan Manchester City- yang doyan belanja pemain. Ia menilai City bisa menjadi klub yang kuat karena ditopang dana yang besar.

“Manchester City merupakan tim yang kuat karena mereka memiliki uang dengan pemain-pemain berkelas dunia. City merupakan sebuah tim yang dikumpulkan bersama-sama untuk memenangkan Liga Champions, dibawa bersama-sama dengan niatan itu," ucap Jose Mourinho seperti yang dilansir Goal, Jumat (7/9).

Kritikan ini sengaja dilontarkan pria berjuluk The Special One sebagai perang urat syaraf sebelum bentrok di Liga Champions. Dalam babak kualifikasi, Real Madrid tergabung dengan City di grup D. Grup ini dianggap sebagai grup neraka karena bersama-sama dengan klub kuat di Eropa bersama Ajax Amsterdam dan Borussia Dortmund.

Meskipun mengakui kuat, namun Mou meyakini City tak akan mudah mewujudkan impiannya untuk mengangkat trofi kompetisi kasta tertinggi klub di benua Biru itu.

“Investasi yang mereka lakukan bertahun-tahun memiliki tujuan untuk mengangkat trofi Eropa. Namun, hal itu akan menjadi sulit,” tegas mantan pelatih Chelsea tersebut. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Osvaldo Tak Lagi Pendam Dendam

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler