MPR Yakin Lukman Bisa Bereskan Masalah Haji

Senin, 09 Juni 2014 – 18:26 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Melani Leimena Suharli yakin mantan koleganya di MPR, Lukman Hakim Syaifuddin bisa membereskan berbagai masalah di kementerian agama (Kemenag), salah satunya haji.

Lukman, Senin (9/6) hari ini resmi dilantik sebagai Menteri Agama (Menag) menggantikan Suryadharma Ali yang mengundurkan diri karena jadi tersangka korupsi dugaan penyimpangan dana penyelenggaraan haji.

BACA JUGA: BIN Minta TNI Evaluasi Bocornya Surat DKP untuk Prabowo

"Saya mengharapkan Pak Lukman bisa juga membereskan sejumlah hal yang perlu dinegosiaskan ke Saudi Arabia untuk jemaah haji kita," kata Melani di gedung DPR/MPR RI, Senin (9/6).

Sebagai mantan pimpinan MPR RI, Lukman diharapkan tidak hanya bisa mempersiapkan penyelenggaraan haji sebaik mungkin. Tapi, Melani juga punya keyakinan politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu bisa membereskan berbagai penyimpangan di Kemenag.

BACA JUGA: ICW Rekomendasikan Lima Program untuk Capres-Cawapres

"Mungkin gak bisa seperti membalik telapak tangan, tetapi paling tidak ada seseorang yang ada di situ untuk membereskan (berbagai penyimpangan)," jelasnya.

Terkait posisi yang ditinggalkan Lukman di MPR, Melani menyerahkannya ke Fraksi PPP. Sebab jatah satu pimpinan MPR milik partai pimpinan Suryadharma Ali itu. Hingga kini MPR juga belum menerima surat dari PPP mengenai pengganti wakil ketua umum PPP itu. (fat/jpnn)

BACA JUGA: Diperiksa KPK, Jero Wacik Jelaskan Tata Cara Penentuan Harga Gas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pendaftaran CPNS Pekan Ketiga Juli


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler