Muhaimin Pastikan Mahfud MD Jadi Jurkam PKB

Minggu, 07 April 2013 – 16:08 WIB
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar menegaskan bahwa mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD masih kader PKB. Mahfud dipastikan akan terlibat dalam usaha pemenangan PKB pada pemilu 2014.

"Mahfud MD memang kader PKB, menjadi bagian keluarga PKB dan tentu akan kita manfaatkan dalam pemenangan 2014," kata Muhaimin kepada wartawan di DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Jakarta, Minggu (7/4).

Namun menurut Muhaimin, Mahfud tidak akan aktif kembali dalam struktur kepartaian. Kemungkinan besar Mahfud hanya akan dijadikan sebagai juru kampanye.

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi itu mengaku telah mengkomunikasikan hal ini kepada Mahfud.

"Sudah, sudah, dia bersedia," ungkap pria yang biasa dipanggil Cak Imin itu.

Seperti diketahui, masa tugas Mahfud MD sebagai Ketua MK telah berakhir sejak 1 April 2013. Kini setelah lengser Mahfud terang-terangan menyatakan kesiapannya untuk menjadi capres 2014. Menteri Pertahanan era Presiden Abdurahman Wahid itu siap dicalonkan apabila dikehendaki masyarakat.

"Kalau ini sungguh pilihan rakyat ke situ dan bukan direkayasa, pada saatnya saya akan katakan. Saya tidak akan menolak, tetapi saya tidak akan memburu itu," kata Mahfud kepada wartawan di rumah dinasnya di komplek Widya Chandra, Jakarta, Selasa (2/4) malam. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil Survei INES, Prabowo Teratas

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler