Mulai Besok, Operasi Zebra Libatkan 2.700 Polisi

Selasa, 25 November 2014 – 20:09 WIB
Polda Metro Jaya menggelar Operasi Zebra mulai 26 November 2014 hingga 9 Desember 2014. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA -- Polda Metro Jaya menggelar Operasi Zebra mulai 26 November 2014 hingga 9 Desember 2014. Apel kesiapan pelaksanaan Operasi Zebra akan digelar Rabu (26/11).

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Rikwanto menjelaskan, sasaran razia kali ini adalah kendaraan bermotor, termasuk pengusaha angkutan umum dan calon pengemudi.

BACA JUGA: Barang Bukti Milik Sri Bisa Perberat Hukuman JAH

Dijelaskan Rikwanto, selain menggelar razia, dalam Operasi Zebra kali ini juga dilakukan kampanye keselamatan berlalu lintas. Penegakan hukum juga akan dilakukan, selain pembinaan dan teguran.

"Di lapangan nanti akan digelar razia di beberapa titik tertentu untuk pembinaan-pembinaan, teguran, dan penilangan," katanya Rikwanto, Selasa (25/11).

BACA JUGA: Tunggu Autopsi untuk Rekonstruksi Pembunuhan Sri

Operasi ini melibatkan cukup banyak personel yang disebar di seluruh wilayah Jakarta dan sekitarnya. "Melibatkan 2.700 personel dari Polda, Polres, dan Polsek," paparnya.

Selain itu, polisi juga fokus untuk memperlancar jalur di sepanjang jalan dari arah Halim Perdana Kusumah menuju Grogol.

BACA JUGA: Hujan Guyur Jakarta, Ini Imbauan dari Polda Metro

"Karena memang disinyalir banyak sekali kendaraan-kendaraan yang jalan tidak pada tempatnya, kendaraan besar khususnya. Sedangkan ada juga mereka berjalan cukup lambat hingga mengganggu kendaraan lain. Ini akan diatur, dikanalisasi," katanya. (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hindari Kemacetan, Bima Arya Naik Sepeda ke Kantor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler