JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik arah. Di hari kedua perdagangan awal tahun ini, indeks menguat 48,742 poin (1,28 persen) ke level 3.857,882 dan indeks LQ45 naik 9,854 poin (1,47 persen) ke level 680,661.
Analis Sinarmas Sekuritas Jeff Tan mengatakan, pada perdagangan hari ini secara teknikal indeks diperkirakan akan bergerak menguat dengan kisaran support level 3,825 dan resistance di level 3.880. "Data manufaktur US (Amerika Serikat) bulan Desember yang akan diumumkan sebagai salah satu indikator ada tidaknya perbaikan ekonomi di sana," ujarnya, Selasa (3/1).
Hasil laporan tersebut akan memberikan sentimen terhadap pergerakan indeks hari ini. saham yang direkomendasikan untuk"day trading" hari ini di antaranya PTBA, HRUM, AKRA, dan ICBP.
Pada perdagangan kemarin seluruh indeks sektoral di lantai Bursa Efek Indonesia (BEI) juga berbalik arah setelah pada pembukaan di hari sebelumnya terbenam di zona merah. Tradisi January Effect diperkirakan sudah mulai terjadi.
Frekuensi transaksi perdagangan kemarin mencapai 63.132 kali pada volume 3,728 miliar lembar saham senilai Rp 2,019 triliun. Sebanyak 164 saham naik, sisanya 50 saham turun, dan 93 saham stagnan. Investor asing tercatat melakukan pembelian bersih (foreign net buy) senilai Rp 794,904 miliar di seluruh pasar.
Saham-saham yang naik signifikan (top gainers) di antaranya Surya Toto (TOTO) naik Rp 6.500 ke Rp 66.000, Astra Internasional (ASII) naik Rp 1.300 ke Rp 75.000, Indomobil (IMAS) naik Rp 1.250 ke Rp 14.350, dan Bukit Asam (PTBA) naik Rp 1.050 ke Rp 18.400.
Saham-saham yang turun cukup dalam (top losers) antara lain Multibreeder (MBAI) turun Rp 500 ke Rp 13.000, Mayora (MYOR) turun Rp 400 ke Rp 13.850, Adira Finance (ADMF) turun Rp 200 ke Rp 12.000, dan BFI Finance (BFIN) turun Rp 150 ke Rp 5.550.
Bursa di Asia yang sudah mulai melakukan perdagangan juga mengalami kenaikan. Indeks Hang Seng melesat 443,02 poin (2,40 persen) ke level 18.877,41. Indeks Straits Times menguat 43,65 poin (1,65 persen) ke level 2.690,00. Indeks KOSPI melompat 49,04 poin (2,69 persen) ke level 1.875,41.(gen/kim)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Masih Libur, Transaksi Sepi
Redaktur : Tim Redaksi