Muncul Dugaan Hilangnya MH370 Terkait Vonis Anwar Ibrahim

Minggu, 16 Maret 2014 – 14:31 WIB

jpnn.com - BERITA dugaan pembajakan Malaysia Airlines MH370 semakin memanas. Bahkan kini hilangnya pesawat dari maskapai pelat merah berkode penerbangan MAS itu dikaitkan dengan vonis penjara 5 tahun yang dijatuhkan pengadilan banding Malaysia atas tokoh oposisi Anwar Ibrahim.

Berdasarkan penggeledahan di rumah pilot kepala Zaharie Ahmad, polisi menemukan bahwa dirinya adalah anggota aktif partai opisisi PKR (Partai Keadilan Rakyat). Partai tersebut dipimpin oleh Anwar yang merupakan partai oposisi pemerintah.

BACA JUGA: Pilot MH370 Aktivis Vokal Partai Oposisi Malaysia

"Dia adalah seorang aktivis politik yang vokal," kata seorang sumber kepolisian Malaysia seperti dikutip Daily Mail, Minggu (16/3).

Masih menurut sumber kepolisian dari media yang sama, aparat setempat saat ini sedang menginvestigasi kemungkinan Zaharie menyabotase pesawatnya sendiri sebagai bentuk protes atas vonis 5 tahun Anwar Ibrahim dalam kasus pencabulan Jumat (7/3) lalu.

BACA JUGA: Malaysia Selidiki Keterlibatan Awak MH370

Ya, vonis itu dijatuhkan pengadilan banding sehari sebelum Zaharie menerbangkan pesawatnya, Sabtu (8/3). Sekedar tambahan informasi, vonis Anwar itu terkait dengan dugaan kasus pencabulan yang dilakukannya pada 2008 lalu.

"Tapi ini masih dugaan yang masih sangat awal," kata dia.

BACA JUGA: Polusi Parah, Perancis Batasi Kendaraan Pribadi

Polisi Malaysia, dibantu oleh agen-agen FBI dari Amerika Serikat , mencari latar belakang politik dari Zaharie dan co - pilotnya. (dailymail/mas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MH370 Terbang ke Timur Tengah?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler