Muslimah Ganjar Pranowo Siap Berdayakan Perempuan Jaktim di Pusat Kreativitas

Kamis, 04 Mei 2023 – 22:35 WIB
Halalbihalal sukarelawan Muslimah Ganjar Pranowo di Hotel Balairung, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (4/5/2023). Foto: Dok Muslimah Ganjar Pranowo

jpnn.com, JAKARTA TIMUR - Sukarelawan pendukung Ganjar Pranowo bertekad meningkatkan sumber daya manusia perempuan yang ada di Jakarta Timur. Salah satunya dengan membuat Muslimah Creative Center (MCC).

Koordinator Daerah Muslimah Ganjar Pranowo Jakarta Timur, Safira Rahma mengatakan MCC adalah sebuah pusat kreativitas yang bertujuan untuk memberdayakan perempuan di Jakarta melalui pengembangan keterampilan dan potensi yang mereka miliki.

BACA JUGA: Sukarelawan Ganjar-Erick Terus Rapatkan Barisan di Berbagai Provinsi

"Kami meluncurkan Muslimah Creative Center. Ini mewadahi di bidang ekonomi, intelektual dan sebagainya, yang dibutuhkan oleh ibu-ibu muslimah," kata Safira saat Halalbihalal di Hotel Balairung, Matraman, Jakarta Timur, Kamis (4/5/2023).

Safira menjelaskan MCC ini akan menyediakan berbagai pelatihan dan kegiatan yang berorientasi pada pemberdayaan perempuan, seperti pelatihan kerajinan tangan, keterampilan memasak, serta pelatihan kewirausahaan dan lain sebagainya.

BACA JUGA: Ganjar Sejati Adakan Penyuluhan Budi Daya Ikan di Kabupaten Subang

Selain itu, Safira mengajak para perempuan lainnya untuk bergabung bersama di Muslimah Ganjar Pranowo.

Menurutnya, Muslimah Ganjar Pranowo bisa menjadi tempat untuk saling bertukar ide dan pengalaman antara perempuan.

BACA JUGA: Sahabat Ganjar Konsolidasi Akbar, Ada Pesan dari Capres Berambut Putih

Serta bisa menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi perempuan untuk berkreasi, berkembang untuk membantu perempuan mencapai potensi terbaiknya.

Kegiatan ini disambut baik dan antusias oleh perempuan di Jakarta Timur. Mereka menyatakan bahwa pusat ini akan membantu mereka dalam mengembangkan keterampilan dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk meraih kesuksesan dan mandiri secara ekonomi.

Mereka juga menyatakan bahwa pusat ini dapat menjadi tempat untuk membangun jaringan dan solidaritas antar perempuan, serta mendukung pengembangan kreativitas dan bakat mereka.

"Acara ini bagus, hebat yah, menambah wawasan, bagus untuk perempuan Indonesia," kata salah satu peserta, Herawati seusai kegiatan.

Herawati turut mendoakan dan mendukung Ganjar Pranowo untuk menjadi Presiden 2024. Dia juga mengajak semua lapisan masyarakat mendukung Ganjar di Pilpres 2024.

"Pak Ganjar orangnya baik, bijaksana, ganteng," ucapnya.

Dalam acara itu juga digelar tausyiah dengan narasumber Habib Ali. Habib Ali menyampaikan agar para perempuan terus berbuat baik kepada sesama.

Muslimah Komitmen Dukung Ganjar

Muslimah Ganjar Pranowo menyatakan Ganjar Pranowo merupakan pemimpin yang sangat menghargai kaum Ibu.

"Kami mendukung Mas Ganjar Pranowo memimpin Indonesia ke depan, agar tenun harmoni dan rajut kehidupan kebangsaan yang sudah berjalan, terus lestari dan menunjukkan tren yang terus positif," kata Safira saat membacakan ikrar yang diikuti muslimah yang hadir lainnya.(ray/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler