Nadal-Jankovic Juara Dunia

Jumat, 19 Desember 2008 – 08:05 WIB
PARIS - Predikat petenis nomor satu dunia 2008 sudah diamankan Rafael Nadal (Spanyol) dan Jelena Jankovic (Serbia)Atas prestasi itu, ITF (Federasi Tenis Internasional) menobatkan mereka menjadi peraih penghargaan Juara Dunia 2008.

Pada tahun ini, Nadal mencapai puncak kejayaan

BACA JUGA: Dewa Sprint Kalahkan Phelps

Dia memenangi dua grand slam, Prancis Terbuka dan Wimbledon, plus medali emas Olimpiade Beijing
Prestasi tersebut sekaligus membuat dia mengudeta posisi teratas ATP (Asosiasi Tenis Pria) dari tangan Roger Federer yang berada di takhta selama 237 pekan.

"Ini menjadi tahun luar biasa bagi saya dan saya tak akan pernah melupakan semua yang terjadi," ujar Nadal kepada AFP

BACA JUGA: Babbel Hanya Boleh Sampai Akhir Musim

Nadal juga mencetak sejarah bagi negerinya
Dia menjadi petenis Spanyol pertama yang mengakhiri musim sebagai nomor satu sekaligus memperoleh penghargaan tersebut

BACA JUGA: Gaji Dipotong, Owen Ingin Hengkang



"Finis di posisi nomor satu sangat spesialDi masa yang sama, saya bangga dengan medali emas Olimpiade dan membantu Spanyol meraih gelar Piala DavisIni menjadi tahun yang menakjubkan bagi dunia olahraga Spanyol dan saya senang menjadi bagian di dalamnya," lanjut Nadal.

Sejarah juga diciptakan oleh JankovicMeski belum pernah meraih grand slam, dia menjadi wanita Serbia pertama yang mampu mengakhiri musim sebagai petenis nomor satu WTA (Asosiasi Tenis Wanita)Dia juga memenangi pertandingan lebih banyak dibandingkan petenis lain yang mengikuti tur WTA sepanjang 2008.

"Saya sangat bangga atas segala hal yang telah saya capai pada 2008Saya berupaya keras untuk menjadi nomor satu yang sangat saya inginkan," tutur petenis 23 tahun itu.

Selain memberikan penghargaan untuk para pemain di nomor tunggal, ITF juga mengumumkan peraih penghargaan di nomor ganda pria dan ganda wanitaDaniel Nestor (Kanada) yang berpasangan dengan Nenad Zimonjic (Serbia) menjadi yang terbaik di ganda priaSedangkan Cara Black (Zimbabwe) dan Liezel Huber (AS) menjadi yang terbaik di ganda wanita(ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Matador Terbaik di Akhir Tahun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler