Nama Ganjar Masuk Dalam Kandidat Capres Jelang Rakernas PAN

Jumat, 26 Agustus 2022 – 22:52 WIB
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo. Dok tim media Ganjar.

jpnn.com, JAKARTA - Popularitas Ganjar Pranowo sebagai salah satu calon presiden sulit dibantah. Selain kerap didukung masyarakat, sejumlah partai politik juga tak jarang menyebut namanya untuk diusung pada Pilpres 2024.

Ketua Panitia Rakernas Partai Amanat Nasional (PAN) Bima Arya mengatakan pada rapat yang digelar besok (27/8), perwakilan daerah akan mengusulkan nama-nama capres yang akan diusung pada Pilpres 2024.

BACA JUGA: Sukarelawan Mak Ganjar Bagikan 1.500 Pohon Cabai di Jaktim

Sosok Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan jadi orang nomor satu yang diinginkan kader maju sebagai capres 2024.

Bima menyebutkan ada beberapa nama capres yang sering disebutkan di luar internal partai oleh para kader di daerah, salah satunya adalah Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo

BACA JUGA: Kowarteg Gemakan Ganjar Presiden 2024 di Pasar Kebon Pala

"Nama-nama itu sudah ada di kantong ketum, berapa namanya nanti kami belum bisa sampaikan. Tetapi, sosok Gubernur Jawa Tengah banyak disebut oleh para kader. Mas Ganjar ini cukup favorit juga di kalangan internal, selain Erick Thohir," kata Bima Arya kepada wartawan, Jumat (26/8).

Mengusung jargon 'Festival Birukan Langit Indonesia', rakernas yang akan dihadiri perwakilan pengurus PAN di daerah ini akan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta.

BACA JUGA: Ganjar Sebut Desa Wisata Edukasi Jadi Alternatif Destinasi Bagi Masyarakat Jateng

Rakernas besok akan dihadiri 10.000 kader elite PAN dan Zulkifli Hasan, selaku ketua umum partai akan menyampaikan laporan yang sekaligus mengusung calon pemimpin Indonesia yang merupakan aspirasi dari seluruh DPD dan DPW kepada Presiden Joko Widodo.

Mengenai peluang nama Ganjar Pranowo kembali masuk dalam daftar kandidat calon presiden seperti yang telah terjadi dalam Rakernas Partai Nasdem, Bima Arya mengaku tidak bisa memastikan secara lebih detail. Terutama, di internal PAN juga masih ada dinamika.

"Saya enggak sebutkan terlalu detail, tetapi ada keinginan yang kuat juga bahwa kader tetap ingin ada internal dari kader terbaik yang didorong," ujarnya. (cuy/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ganjar: MPP Sukoharjo Sebagai Komitmen Beri Pelayanan Terbaik ke Masyarakat


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler