jpnn.com - JAKARTA - Panitia seleksi calon Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) telah mengumumkan 45 nama yang lolos tahapan seleksi administrasi.
Mereka berhak untuk turut serta dalam tahapan selanjutnya, yaitu Pre Assessment yang dilakukan secara on line atau secara tertulis.
BACA JUGA: Sutan Bathoegana Keluarkan Rp 1,5 Miliar
Test tertulis diselenggarakan bagi peserta yang tidak dapat mengikuti test secara online," demikian ujar Ketua Sekretariat Panitia Tim Seleksi Anggota KASN, dalam pengumuman yang dipublikasikan, Selasa (8/4).
Dari 45 nama itu, terdapat nama-nama yang sudah terkenal. Antara lain, Prof Sofian Effendi, mantan Rektor UGM (2002-2007), yang saat ini Ketua Majelis Wali Amanat UGM.
BACA JUGA: Komunikasi Mega-SBY Harus Dibuka
Juga pengamat politik dan pakar birokrasi dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Prof Siti Zuhro.
Dari kalangan mantan birokrat, Ramli Naibaho, yang pernah menjabat sebagai Deputi SDM Aparatur KemenPAn-RB.
Tasdik Kinanto, yang saat ini masih menjabat sebagai Sekretaris KemenpanPAN-RB, juga lolos tahapan administrasi.
BACA JUGA: Kemenkes Bantah Kongkalikong dengan Industri Obat
Ada juga nama, I Made Suwandi, mantan dirjen Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri. (sam/jpnn)
Berikut nama-nama yang lolos tahapan seleksi administrasi:
NO NAMA
1 Drs. Chandra Manan Mangan, MSc
2 Dr. Dyah Kusumastuti, MS
3 Drs. H. Yusrizal Koto, MM
4 Ir. Ferdy Budiman Madian, MM, MSc
5 Prof. Drs. Y. Warella, MPA., PhD.
6 Prof. Komarudin, MA
7 Abdu Rahman Maklin, MSc
8 Azhar Kasim, Prof, Dr, MPA
9 Dr H. Burhanuddin Noor, SE, M. Si
10 Dr Waluyo
11 Dr. Asmawi Rewansyah, MSc
12 DR. Djoko Sutrisno, M.Si.
13 Dr. Harry Indradjit Soeharjono
14 DR. Ir. Nuraida Mokhsen, MA
15 Dr. Masduki, SH., MM
16 Dr. Pheni Chalid, MA
17 Dr. Rosemery Elsye, SH., Msi.
18 Dr. Sofyan Muhammad SE, MBA
19 Drs. Mokhamad Syuhadhak, MPA
20 Drs. Subagyo MA
21 Faisal Syam, S. MIPA, MM
22 Firmansjah, Ir, CES
23 H. Harunata, Drs, Dipl.DF, MM
24 H. Muh Nur Sadik, Prof, Dr, MPM
25 Dr. I Made Suwandi, M.Soc.Sc
26 Ismail Mohammad, DR, MBA
27 Iwan Krisnadi, Dr, Ir, MBA
28 Prapto Hadi, SH MM.
29 Prof. Dr. R. Siti Zuhro, MA
30 Prof. Prijono Tjiptoherijanto
31 Prof. Sofian Effendi
32 Ramli Effendi Idris Naibaho, Drs, M.Si
33 Tasdik Kinanto, SH., M.HUM
34 Tengku Nathan Machmud SH,MH,PhD
35 Ir. S. Suryantoro, MSc
36 Achmad Sobirin, PhD
37 M.Tahir Kasnawi, Prof. Dr., SU
38 Sukur Mulia Maldy, MBA, MM.
39 Drs Roesmanto MM MSc
40 Irham Dilmy, Drs., MBA
41 Myra Maria Hanartani, S.H., MA
42 Untung Leksono,Drs., M.SI, PSI
43 Kolonel CHK Wiwik Dwi Harsono, SH
44 Maurad Sofjan (Jan) Arifin, MBA
45 Sunaryo, DR.Ir., MSc.
BACA ARTIKEL LAINNYA... TNI AD dan Akademisi Kembangkan Alutsista Dalam Negeri
Redaktur : Tim Redaksi