Namanya Terseret Kasus Indra Kenz dan Doni Salmanan, Putra Siregar Beri Tanggapan

Senin, 14 Maret 2022 – 14:40 WIB
Pengusaha sekaligus YouTuber Putra Siregar. Foto: Firda Junita/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengusaha Putra Siregar terkejut saat inisial namanya, PS tiba-tiba disebut sebagai salah satu calon tersangka kasus penipuan binary option.

Hal tersebut ramai diperbincangkan setelah Indra Kenz dan Doni Salmanan diamankan oleh polisi, beberapa waktu lalu.

BACA JUGA: Aksi Grace Tahir Parodikan Indra Kenz Pamer Kekayaan di Jet Pribadi Bikin Ngakak

Putra Siregar lantas menjelaskan bahwa PS yang dimaksud bukanlah dirinya.

"Kemarin kaget, begitu, sih, ada yang mengirim. Kok nama PS disangkutkan sama seseorang," kata Putra Siregar di kawasan Condet, Jakarta Timur, baru-baru ini.

BACA JUGA: Bareskrim Bidik Rudy Salim di Kasus Indra Kenz, Hubungannya Apa?

Pemilik usaha ponsel itu membantah namanya terlibat dalam permasalahan Indra Kenz dan Doni Salmanan.

Putra Siregar menegaskan bahwa dirinya sama sekali tidak memiliki latar belakang sebagai afiliator binary option.

BACA JUGA: Lagi, 1 Mobil Mewah Milik Doni Salmanan Disita, Lihat Penampakannya

"Saya tidak punya rekam jejak afiliator sama sekali," jelasnya.

Pemilik PS Store itu mengaku tidak pernah punya pengalaman bermain trading meski kerap dapat tawaran.

Putra Siregar menegaskan bahwa selama ini usahanya berada di sektor riil.

"Saya dari dahulu pekerja riil, sektor riil," tegas Putra Siregar. (mcr31/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 4 Mobil Mewah & Sejumlah Moge Milik Doni Salamanan di Bareskrim, Amati Fotonya


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Romaida

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler