Nasdem Koalisi dengan Hanura dan PAN

Senin, 15 Juni 2015 – 08:16 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Dewan Pimpinan Pusat Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) sudah menetapkan nama calon walikota Siantar yang akan diusung pada pilkada Desember mendatang. Partai pimpinan Jenderal (Purn) Wiranto ini ikut mengusung Teddy Robinson Siahaan.

Wakil Ketua Umum DPP Hanura, Nurdin Tampubolon, menjelaskan, hingga saat ini, dari 23 daerah di wilayah Sumut yang akan menggelar pilkada, beberapa di antaranya sudah ditetapkan nama calonnya.

BACA JUGA: Ada Empat SPBU di Tol Cikapali, Ini Lokasi Persisnya

"Yang sudah pasti antara lain Siantar, yakni TRS (Teddy Robinson Siahaan, red)," ujar Nurdin Tampubolon kepada JPNN kemarin (14/6).

Sedang untuk daerah-daerah lainnya, anggota DPR itu mengaku tidak hafal nama-namanya. "Wah, saya tidak hafal. Ini saya lagi menghadiri acara Musda di Aceh," ujar Nurdin.

BACA JUGA: Kisah Pilu Gadis PNS, Ditinggal Kawin Kekasih, Kini Berurusan dengan Polisi

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum DPP PAN Mulfachri Harahap juga memastikan ikut mengusung TRS di pilkada Siantar. PAN juga sudah memastikan mengusung kadernya, Zainal Purba, sebagai calon wakil walikota, mendampingi TRS.

Apakah dengan demikian Hanura bakal berkoalisi dengan PAN? "Saya kira begitu," ujar Nurdin Tampubolon.

BACA JUGA: Heboh! Foto Seronok Oknum Guru Honorer dengan Pacarnya

Ditemui di Pematangsiantar, Teddy Robinson Siahaan juga mengamini informasi yang disampaikan Nurdin.

Sejauh ini, sebut TRS, sudah ada tiga parpol yang merekomendasikan dirinya untuk ikut pilkada Siantar Desember mendatang. Yakni Nasdem dengan 3 kursi, PAN 3 kursi, serta Hanura 2 kursi.

"Kita telah resmi mendapat rekomendasi dari tiga partai dengan delapan kursi, Nasdem, PAN dan Hanura. Mudah- mudahan, dalam beberapa waktu ke depan kita juga akan mendapat rekomendasi dan dukungan dari partai-partai lainnya. Saat ini kita minta dukungan dari masyarakat Siantar untuk bersama-sama mewujudkan Siantar yang lebih baik"  Jelas alumnus Boston Universty ini.

Ketua DPC PAN Kota Siantar Zainal Purba yang ditemui terpisah juga mengamininya. Bahkan Zainal Purba yang saat ini duduk sebagai anggota DPRD Siantar  direkomendasikan untuk menjadi pasangan TRS sebagai  calon wakil walikota.

"Sudah resmi dan telah mendapat restu dari tingkat DPP PAN, tidak ada keraguan kita. Saya juga telah direstui DPP untuk menjadi wakil TRS," tukasnya. (ing/sam/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Syukurlah...Bu Risma Makin Mesra dengan Pak Whisnu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler