jpnn.com - TERNATE – Harga bawang merah di Kota Ternate kembali meroket. Biasanya harganya berada pada kisaran Rp 30 ribu, kemarin (29/12) naik bervariasi antara Rp 40 ribu - Rp 42 ribu per kilogram.
Menurut pedagang di Pasar Higienis Bahari Berkesan Kota Ternate, kenaikan bawang merah disebabkan kurangnya pasokan dari Manado, Sulawesi Utara (Sulut).
BACA JUGA: 2016, Prediksi Pertumbuhan Ekonomi 5,2 - 5,6 Persen
“Kebanyakan agen di Manado belum kerja karena merayakan Natal, akhirnya distribusi barang ke Ternate menjadi terhambat dan bawang merah kosong sehingga harganya naik,” kata Jeni, pedagang, seperti dilansir Harian Malut Post (Grup JPNN.com).
Dia menjelaskan harga bawang merah di agen Manado mencapai Rp 33 ribu, di Ternate Rp 37 ribu per kilogram, sehingga mereka terpaksa melakukan penyesuaian.
BACA JUGA: Ya, Itu Namanya Pungli!
“Wajar kalau harganya mahal karena dari agen juga mahal,” imbuhnya. Sedangkan harga bawang putih stabil Rp 30 ribu per kilogram.(tr-03/onk/fri/jpnn)
BACA JUGA: Rupanya, Bukan Hanya Premium dan Solar yang Dipungut
BACA ARTIKEL LAINNYA... SAH! Pertamina Urus Blok Mahakam 20 Tahun
Redaktur : Tim Redaksi