Natalius Pigai Sebut Dua Tokoh Ini Pantas Jadi Capres 2024

Minggu, 28 November 2021 – 19:56 WIB
Komisioner Komnas HAM 2012-2017 Natalius Pigai. Foto: Antara

jpnn.com, JAKARTA - Aktivis Hak Asasi Manusia (HAM) Natalius Pigai menyebut dua nama tokoh nasional sebagai pemimpin terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini.

Kedua nama tersebut yaitu Puan Maharani dan Prabowo Subianto sangat pantas dan mumpuni menjadi pemimpin nasional tahun 2024 nanti.

BACA JUGA: Pimpin General Debate di IPU, Puan Maharani Bicara Soal Pemerataan Vaksin

“Saya melihat, ada dua tokoh calon pemimpin (Capres) Indonesia memiliki jam terbang dan rekam jejak yang baik. Keduanya, berada dalam pusat kekuasaan saat ini. Silakan kalian memilih. Kalau saya jelas, saya tim sukses Prabowo pada pilpres tahun 2019 lalu,” ungkap Natalius saat diskusi daring bertajuk Evaluasi 7 Tahun Kepemimpinan Jokowi bersama mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Jumat (27/11).

“Jadi, kalau memilih ibu Puan Maharani  boleh dan memilih Prabowo juga silakan," tuturnya.

BACA JUGA: Puan Maharani Dorong Pemerintah Permudah Seleksi Guru Honorer jadi ASN

Menurut mantan Komisioner Komnas HAM tersebut, baik Puan maupun Prabowo merupakan tokoh bersih dan genuin yang dibutuhkan bangsa ini.

“Kita butuh kekuatan nasionalis, patriotik dan bersih. Yng saya lihat ada dalam dua tokoh ini," ucap Natalius Pigai.

BACA JUGA: Senator Filep Merespons Pernyataan Jenderal Dudung Terkait KKB

Tahun 2024 nanti, kata dia menjadi tahun yang sangat menentukan bagi perjalanan bangsa Indonesia lima tahun ke depan.

Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk memastikan betul rekam jejak calon sehingga tidak seperti memilih kucing dalam karung.

“Tahun 2024 adalah momentum bagi bangsa ini untuk maju sehingga jangan sampai salah memilih pemimpin. Jangan juga memilih calon pemimpin yang dimunculkan oleh kekuatan Sosmed dengan dukungan sumber dana yang besar karena fakta sesungguhnya tidak punya prestasi apa-apa di RI,” ucap Natalius.

Menurut Natalius, calon yang dipoles atau diberi ‘lipstik’ tidak memberi benefit apa-apa untuk bangsa ini.

“Makanya, harus teliti dalam memilih. Kalau kita memilih pemimpin kucing dalam karung, maka kita sendiri yang akan rugi," tegasnya.

Tugas masyarakat, termasuk mahasiswa kata dia melakukan riset tentang rekam jejak calon sehingga tidak salah memilih.

Dia memberi contoh calon yang sudah punya masalah hukum dengan KPK dan tidak memiliki rekam jejak prestasi tentu tidak tepat dipilih jadi pemimpin.

“Ada yang sekarang ini mungkin karena rekayasa medsos jadi seolah-olah hebat padahal pernah juga dipanggil KPK. Artinya ini sudah bermasalah. Masyarakat jangan sampai terbuai oleh rekayasa Medsos itu,” pungkas Natalius.(fri/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler