Ndarboy Genk Sebut Pospay Bisa Buat Bayar Apa Saja Kecuali Mantan

Jumat, 15 Juli 2022 – 22:59 WIB
Ndarboy Genk Pospay. Foto: dok for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - PT Pos Indonesia (Persero) terus berinovasi dengan mengembangkan layanan transaksi keuangan digital mereka, yaitu Pospay.

Aplikasi itu menjadi layanan jasa keuangan Pos Indonesia yang membidik anak muda untuk melakukan transaksi digital melalui smartphone.

BACA JUGA: Pospay Ajak Masyarakat Berbagi Kasih kepada Sesama

Satu penggunanya ialah Ndarboy Genk. Musisi yang banyak menciptakan lagu-lagu berbahasa Jawa itu menyebut Pospay tak kalah dengan aplikasi pembayaran sejenis.

"Pospay tidak kalah keren dengan aplikasi lain. Aku sudah download. Pospay bisa buat bayar listrik dan tagihan lain-lain. Yang enggak bisa cuma satu, bayarin mantanmu, hahaha," Ndarboy Genk menjelaskan seusai acara Indie Playground Resurrection di Solo.

BACA JUGA: Ndarboy Bicara Soal Sakit Hati di Album Cidro Asmoro

Pospay turut berpartisipasi pada festival musik tersebut dengan menyediakan tiket harga spesial.

Sejak diluncurkan pada April 2021, Pospay telah menembus dua juta pelanggan atau NoA (Number of Account) per Februari 2022.

BACA JUGA: Jangan Coba-Coba Pasang WhatsApp Palsu, Bahaya!

Perbaikan sistem dan kelengkapan fitur yang disematkan pada Pospay terus dikembangkan dan disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan.

Hal ini selaras dengan tagline Pospay “Emang paling ngerti kamu."

Dengan mengunduh aplikasi Pospay melalui Google Play Store dan AppStore, pemilik rekening Giropos dapat mengakses layanan PT Pos Indonesia (Persero) secara mobile.

Pospay memiliki banyak fitur, misalnya pembayaran berbagai tagihan (listrik pascabayar, telepon rumah dan pulsa pascabayar), PDAM, cicilan motor, mobil, BPJS), pembelian pulsa telco, dan listrik prabayar/token.

Pospay juga bisa digunakan untuk pengiriman uang melalui layanan weselpos instan secara real time dan pengelolaan keuangan melalui layanan Giropos.

Selain itu, fitur scan QR code indonesian standard (QRIS) untuk pembayaran/pembelian via merchant/micro payment dengan berbasis rekening Giropos, perencanaan keuangan, dan lain-lain. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nekat Menyatroni Rumah Habib, Dudung Tinggal Nama


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler