NESIA Pegang Teguh Komitmen

Selasa, 21 Juni 2016 – 02:30 WIB
Ketua Umum Nesia, Fili Muttaqien (ketiga kanan) didampingi Wakil Ketua Nesia (ketiga kanan) dalam acara buka puasa bersama pengurus DPP Nesia di Jakarta, Senin (20/6). FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Perkumpulan Nasional Ekonomi Sosial Indonesiaa (Nesia) Fili Muttaqien menegaskan lembaga yang dipimpinnya terus berjalan dan memegang teguh komitmen.

Fili menegaskan hal itu menanggapi beredarnya pemberitaan miring akhir-akhir ini. “Pemberitaan tersebut tidak benar,” tegas Fili saat acara buka puasa bersama pengurus DPP Nesia di Jakarta, Senin (20/6).

BACA JUGA: Wow, Lido Bakal Lebih Keren Dibanding Disneyland

Menurut Fili, permasalahan Opsi A terjadi karena kontribusi yang diperoleh dari pertumbuhan anggota perkumpulan atau partisipan baru maupun perkembangan unit-unit bisnis saat itu, belum maksimal dan tidak seimbang.

Lebih lanjut, Fili menjelaskan pembayaran terhadap anggota/partisipan yang memilih opsi A sudah dan masih terus dilakukan secara bertahap oleh unit-unit bisnis yang bekerja sama dengan NESIA.

BACA JUGA: Tenang, BI Jamin Inflasi Juni Terkendali

“Kami tidak tahu motivasi dari anggota yang membuat laporan kepada pihak kepolisian, mungkin mereka membuat laporan-laporan tersebut dikarenakan adanya kepentingan dari pihak-pihak yang merasa terganggu dengan adanya perkumpulan kami ini,” tegas Fili.

Fili juga menegaskan tidak akan ada anggota perkumpulan yang dirugikan. Ia berpesan agar para partisipan tidak gegebah dan tetap tenang dalam menghadapi situasi ini.

BACA JUGA: Pengguna Mandiri E-Cash Tembus 2 Juta

Pada kesempatan itu, beberapa anggota yang berada pada opsi A memberikan testimoni, yang intinya senada dengan penjelasan Ketua Umum NESIA. Para anggota yang memberikan testimoni juga optimistis dengan perkembangan unit-unit bisnis yang sedang dikembangkan oleh perkumpulan Nesia.(fri/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... UMKM Didorong Bertransaksi Digital


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler