jpnn.com, JAKARTA - Festival musik keras, Nexfest 2024 akan digelar di Indonesia, tepatnya di Carnaval Ancol, Jakarta pada 25 Agustus 2024.
Acara yang diinisiasi oleh band asal Inggris, Bring Me The Horizon itu bakal menampilkan sejumlah band kenamaan.
BACA JUGA: Para Penguasa di Hammersonic 2024
Selain kehadiran Bring Me The Horizon, Nexfest 2024 juga menyajikan band metal kawaii asal Jepang, Babymetal.
Beberapa nama band nasional yang bakal turut menghebohkan Nexfest 2024 yakni DeadSquad, Burgerkill, St. Loco, For Revenge, dan Strangers.
BACA JUGA: Sum 41 Bergelora di Konser Perpisahan
"Ini pertama kali dan merupakan satu-satunya Nexfest 2024 yang akan digelar di kawasan Asia Tenggara," kata Krisna Gunawan selaku Creative Director dari Ravel Entertainment. di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (3/6).
Jakarta menjadi satu-satunya kota di Asia Tenggara yang dipilih untuk penyelenggaraan Nexfest 2024.
BACA JUGA: Konser Bring Me The Horizon Batal, Promotor Pastikan Beri Refund Tiket
Festival musik internasional yang berasal dari Inggris itu sebelumnya sukses digelar di Inggris dan Jepang
Ravel Entertainment kini memboyong Nexfest 2024 untuk hadir di Indonesia, sekaligus menepati janji mendatangkan festival musik skala internasional dari luar Indonesia.
"Kami sangat senang akhirnya dapat membawa festival musik yang paling dinantikan yaitu Nexfest ke Indonesia," jelasnya.
Nexfest 2024 sendiri membawa Bring Me The Horizon sebagai penampil utama.
Band rock asal Inggris yang terkenal dengan hit seperti Can You Feel My Heart, Sleepwalking, dan Drown itu baru-baru ini merilis album baru bertajuk Post Human: Nex Gen.
"Bring Me The Horizon akan membawakan materi album baru dan tentunya lagu hit dari album sebelumnya," beber Krisna.
Selain dua bintang utama internasional tersebut, Nexfest 2024 juga akan menampilkan band-band terbaik Indonesia, seperti: DeadSquad, St Loco, Burgerkill, For Revenge, dan Strangers.
"Kami turut senang tampil di sini, dan sudah menyiapkan penampilan untuk Nexfest 2024," ucap Roy Ibrahim, drummer DeadSquad.
"Kebetulan saya sudah lama mengikuti BMTH, jadi senang bisa ikut di Nexfest 2024. Semoga satu backstage," tambah Putra, drummer Burgerkill dan Strangers.
Dipromotori oleh Ravel Entertainment, Nexfest 2024 akan menjadi ajang perayaan yang tidak terlupakan, menghadirkan panggung spektakuler, tata suara berkualitas tinggi, dan pengalaman festival yang memanjakan para penonton.
Festival tersebut diharapkan akan menarik puluhan ribu penggemar dari seluruh Indonesia dan Asia Tenggara.
Tiket Nexfest 2024 dijual mulai 5 Juni 2024 pukul 15:00 WIB dengan harga dari DArkS(1)de Single Festival Ticket Rp 2.399.999, Am(3)n! Group Festival Tickets (3 x Festival Tickets General) Rp 6.839.999,- (Rp 2.279.999 per tiket), dan Dreamseeker Packages Rp 6.599.999. (ded/jonn)
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra