Ngabalin Yakin Zulkifli dan Eddy Lebih Berpengaruh di PAN ketimbang Amien Rais

Rabu, 05 Juni 2019 – 23:10 WIB
Ali Mochtar Ngabalin di Kompleks Istana Negara, Jakarta pada Selasa (5/3). Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Tenaga Ahli Kedeputian IV Kantor Staf Kepresidenan Ali Mochtar Ngabalin mengaku sudah berbicara dengan Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno terkait konstelasi politik pascapilpres. Termasuk tentang kemungkinan partai pengusung Prabowo - Sandiaga itu bergabung dengan pemerintah.

“Berharap PAN jadi kekuatan di pemerintah dan parlemen. Karena harus membangun kekuatan dalam memikirkan program-program pemerintah dan negara,” ujar Ngabalin di rumah dinas Ketua DPR, Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Rabu (5/6).

BACA JUGA: Ketua MPR Salat Ied Bersama Ustaz Adi Hidayat di Bekasi

Politikus Partai Golkar ini mengaku, meminta Eddy merayu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan agar bersama-sama ikut ambil bagian di pemerintahan Jokowi.

“Kalau Sekjen yang mendampingi dan membisiki ketua umum kan pasti kalimat-kalimat bagus, motivasi yang terbaik,” ungkapnya.

BACA JUGA: Komentar Amien Rais soal Penangkapan Sejumlah Koleganya

BACA JUGA: PAN Gabung Jokowi - Ma'ruf? Ini Kata Zulkifli Hasan

Sementara, terkait dengan Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais yang selalu tidak setuju jika partai bernuansa biru ini bergabung ke pemerintah, Ngabalin menanggapinya dengan santai.

BACA JUGA: Hanum Rais Diperiksa 10 Jam, Terkait Makar atau Kasus Ratna Sarumpaet?

Menurutnya, Zulkifli dan Eddy adalah dua orang yang paling harus diperhitungkan. Karena mereka merupakan tokoh eksekutif di PAN. Mereka berdua pembuat kebijakan partai.

“Saya kira Bang Zul dan Mas Eddy dan teman-teman juga tetap akan positif melihat kepentingan partai ke depan,” ungkapnya. (jpc)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menristekdikti: Amien Rais Sudah Tak Menyandang Gelar Guru Besar UGM Sejak 2005


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler