Ngeri Banget! Intip Tiga Pertandingan Terakhir PSM Makassar dan Arema FC

Rabu, 17 Agustus 2022 – 13:11 WIB
Skuad PSM Makassar dalam sebuah laga di Liga 1 2022/23. Foto: Liga Indonesia Baru.

jpnn.com, MAKASSAR - Akhir pekan ini pencinta sepak bola Indonesia bakal menyaksikan pertandingan menarik dan ketat, yakni duel PSM Makassar vs Arema FC.

Kedua tim akan bentrok pada Sabtu (20/8/2022) di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Parepare.

BACA JUGA: Lee Chong Wei Prediksi Sosok Ini Bisa Kalahkan Viktor Axelsen, Siapa Dia?

PSM dan Arema sama-sama dalam tren positif dalam tiga pertandingan terakhir, yakni meraup dua kali menang dan sekali imbang.

Pasukan Juku Eja mengalahkan Bali United dan Rans Nusantara FC serta imbang saat melawan Persija Jakarta.

BACA JUGA: Terima Timnas U-16 Indonesia di Istana, Jokowi Beri Pesan Khusus

Adapun Arema menang dari PSIS Semarang dan Bali United, kemudian imbang dengan PSS Sleman. Rekor mengerikan ini coba dipertahankan oleh PSM dan Arema.

Wiljan Pluim dan kawan-kawan mungkin sedikit diunggulkan karena mereka bertindak sebagai tuan rumah.

BACA JUGA: PSM Makassar vs Arema FC: Adu Cerdik 2 Pelatih Asal Portugal, Siapa Lebih Unggul?

Namun, Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengakui Arema merupakan tim bagus di Indonesia.

"Tidak mudah bagi kami melawan Arema FC. Mereka adalah tim bagus di Indonesia," ucap Bernardo.

Juru taktik asal Portugal itu berjanji akan menurunkan skuad terbaiknya demi mengamankan tiga poin dari Arema.

"Kami akan menampilkan permainan berbeda dari sebelumnya," cetusnya.

Hingga saat ini, PSM Makassar berada di posisi tiga klasemen sementara Liga 1 2022/23 dengan 10 poin, sementara Arema duduk di peringkat ke-6 dengan tujuh poin. (mcr29/jpnn)

Berikut Tiga Pertandingan PSM Makassar dan Arema FC:

PSM Makassar:

  • PSM Makassar 2-0 Bali United (29/7/2022)
  • PSM Makassar 1-1 Persija Jakarta (5/8/2022)
  • Rans Nusantara FC 1-2 PSM Makassar (15/8/2022)

Arema FC:

  • Arema FC 2-1 PSIS Semarang (30/7/2022)
  • Arema FC 0-0 PSS Sleman (5/8/2022)
  • Bali United 1-2 Arema FC (13/8/2022)

Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler