jpnn.com - AMLAPURA – Pencarian terhadap Ni Ketut Natia alias Kuing, 55, membuahkan hasil. Namun, warga Tukad Sabuh, Desa Duda Utara, Kecamatan Selat, Karangasem tersebut ditemukan sudah jadi mayat.
Jasad Kuing ditemukan I Ketut Gatri ketika sedang menyabit rumput di Tukad Lebah, Selasa (24/11). Saat itu, Gatri mencium bau sangat busuk. Rupanya bau itu berasal dari mayat Kuing yang sudah sebelumnya sudah menghilang sepekan.
BACA JUGA: Pasangan Kekasih Kompak jadi Bandit, Romantis Nggak Sih?
“Saat dicari sumber bau itu, ternyata ditemukan mayat. Dia langsung menghubungi saya,” ujar Kepala Dusun Sukaluwih, I Wayan Seriasa pada Bali Expres (JPNN Group) kemarin.
Seriasa yang juga menjabat sebagai Penyarikan Desa Adat Sukaluwih itu langsung menghubungi pihak kepolisian. Dia juga menghubungi kepala dusun Tukad Lebah untuk memastikan bahwa mayat itu merupakan Kuing yang hilang sepekan lalu. “Karena sebelum ditemukan meninggal, sempat terlihat di Sukaluwih, makanya saya kontak-kontakan dengan kepala dusun Tukad Lebah,” jelas Seriasa. (dre/jos/jpnn)
BACA JUGA: Parah! Raskin Berkutu, Bau Apek, Berdebu
BACA JUGA: Tolong deh, Jangan Sebar Foto Mayang
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemuda Itu Gali Kuburan Sendiri Karena Tidak Mampu Mendapat Ilmu, Mati Secara Haram
Redaktur : Tim Redaksi