Nggak Ada Gunanya Punya Banyak Pesawat Kalau Sering Delay

Sabtu, 21 Februari 2015 – 14:20 WIB
Nggak Ada Gunanya Punya Banyak Pesawat Kalau Sering Delay. Foto JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA- Pengamat penerbangan Chappy Hakim meminta manajemen Lion Air agar tak sombong hanya karena memiliki banyak pesawat. Pasalnya, Lion Air ternyata tak mampu memberikan pelayanan maksimal.

Terbaru, ribuan penumpang harus telantar karena pesawat yang delay. Gara-gara delay Lion Air, penerbangan maskapai pesaing akhirnya juga mengalami gangguan.

BACA JUGA: Bunga Kredit Bergantung Likuiditas

"Pembeli terbesar pesawat atau pesawat boeing. Itu jadi nggak ada artinya kalau itu bersinggungan dengan masalah-masalah dan delay," ucap Chappy saat menjadi pembicara dalam diskusi 'Ayo Benahi Transportasi Udara' di Menteng, Jakarta, Sabtu (21/2).

Menurut Chappy, penambahan armada harus diimbangi dengan infrastruktur yang baik dan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni. "Ini keliatan sekali kalau manajemennya nggak jalan. Jadi nggak ada gunanya beli pesawat yang banyak, tanpa SDM dan infrastruktur yang baik. Makanya amburadul lah ini," tegas mantan Kepala Staf Angkatan Udara itu. (chi/jpnn)

BACA JUGA: Pengamat: Untung Lion Air Hanya Delay

 

BACA JUGA: Pengamat Nilai SDM Lion Air Buruk

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lion Air Kesusahan Sediakan Uang Pengganti


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler