Niat Memadu Kasih, Novita Malah Dihajar Mantan Suami

Jumat, 22 Agustus 2014 – 19:24 WIB

jpnn.com - MANADO - Hanya gara-gara mengungkit masalah perselingkuhan, mantan istri ditinju berulang-ulang hingga babak belur. Kejadian tragis itu dialami Novita Tapada (27), warga Kelurahan Kleak, Kecamatan Malalayang Manado Selasa (19/8) malam.

Niatnya bertemu mantan suami AT alias Aplin (31), warga Kelurahan Paniki Atas, Kecamatan Talawaan, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), akhirnya berujung petaka. Diduga dianiaya, Novita mengalami patah hidung, bibir serta lehernya bengkak dicekik pelaku.

BACA JUGA: Ribuan Belatung Mengerubuti Jasad Sabam

Peristiwa itu terjadi, saat keduanya baru saja memadu kasih usai berpisah selama 3 bulan. Ceritanya, malam itu sekira pukul 22.00 Wita, korban janjian bersama pelaku di Hotel Horizon Paal Dua.

Ini merupakan  pertemuan pertama sejak perpisahannya dengan mantan suaminya ini tiga bulan silam. Ketika tiba di lokasi pertemuan, mereka berdua langsung bercengkrama dan melepaskan rasa rindu yang selama ini terpendam.

BACA JUGA: Ini Modus Baru Kejahatan Catut Mama

Setelah selesai, mereka pun berbincang-bincang, hingga merembet ke permasalahan masa lalu. Dan titik puncaknya ketika wanita berparas cantik ini mengungkit masalah perselingkuhan mantan suaminya itu, ketika mereka masih bersama.

Tak terima dengan pertanyaan sang isteri, tangan kiri pria bertubuh besar ini langsung mencekik dan mendaratkan bogem mentah ke bibir wanita cantik ini. Novita berteriak dan meminta tolong.

BACA JUGA: Emon Mengaku tak Pernah Memaksa Menyodomi Korbannya

"Kali ini, tidak akan saya ampuni perbuatannya,” terang wanita cantik ini di hadapan penyidik Polresta Manado.

Kapolres Manado Kombes Pol Sunarto melalui Kasubag Humas AKP J Kolondam, membenarkan adanya laporan tersebut. "Kami sudah menerima laporan dari korban, dan kasus ini masih terus disidik, dan tersangka masih dalam pengejaran petugas,” ujar Sunarto. (mpo)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diduga Menipu, 2 Anak Bupati Dipolisikan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler