Nih, Hasil Quick Count Tujuh Lembaga Survei

Kamis, 20 April 2017 – 06:03 WIB
Pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Hasil quick count sejumlah lembaga survey menyimpulkan, Anies Baswedan – Sandiaga Uno pemimpin Jakarta untuk periode 2017-2022.

Anies – Sandi sejak sehari sebelum coblosan menunjukkan semangat tingkat tinggi.

BACA JUGA: Saat Berpasangan dengan Eko Cahyono, Ahok Kalah Tipis

Keduanya menyambut puncak pertempuran dengan suka cita. Anies Baswedan mengawali hari kemarin dengan solat subuh berjamaah di Masjid Baitunnur, Cilandak.

Dia mengenakan baju koko putih dan kopiah hitam. Setelah salat dia menyuarakan pesan damai pada para jemaah.

BACA JUGA: Jagoannya Unggul, Begini Pesan Raffi Ahmad pada Anies-Sandi

”Kita luruskan niat. Semoga apa yang kita upayakan menghantarkan Jakarta pada kedamaian dan ridho Allah,” ucapnya.

Anies juga menyempatkan diri berziarah ke makam yang ada di halaman belakang masjid. Setelah itu dia kembali ke rumahnya di Jalan Lebak Bulus II Dalam No. 42, Lebak Bulus. Dia meminta doa restu seluruh anggota keluarganya.

BACA JUGA: Nikita: Saya Yakin Pak Ahok, Orang Baik Selalu Dizolimi

Anies bisa tidur nyenyak. Dia sangat senang mengingat banyak kerabat dan pendukung yang bermalam di rumahnya. ”Langsung tidur pas udah di kasur,” kata dia.

Wakil Anies, Sandiaga Uno juga menunjukkan semangat yang tak kalah menggelora sejak sehari lalu. Sandi mendatangi TPS 1, Selong, Kebayoran Baru sekitar pukul 08.44, didampingi orang tua, istri, dan putrinya. Sandi sempat berpesan soal keamanan.

”Saya berterima kasih pada aparat yang sudah menjaga keamanan dengan baik,” kata politikus yang berlatar belakang pengusaha itu.

Lawan Anies – Sandi, pasangan Basuki T. Purnama – Djarot Saiful Hidajat sebenarnya juga menunjukkan kepercayaan diri. Tetapi tidak setegas kepercayaan diri Anies – Sandi.

Ahok –sapaan Basuki- tampil tanpa kemeja kotak-kotak ketika mennyalurkan hak di TPS 54 Pluit. Ahok ditemani istrinya Veronica Tan dan putranya.

Ahok juga sempat bicara soal keamanan. ”TNI/Polri sudah jamin keamanan. Enggak usah takut,” ucap dia.

Djarot tidak menunjukkan aktivitas khusus sebelum nyoblos. Dia menyatakan hanya sempat berkeliling setelah salat subuh untuk memastikan keamanan. Dia menggunakan hak pilih di TPS 8 Kuningan Timur, Jakarta Selatan.

Menggandeng sang istri, Happy Farida, Djarot tiba sekitar pukul 08.30. "Kami sekeluarga yang punya hak pilih menggunakan hak suara kami dengan baik di sini,” kata dia kepada wartawan dengan mimik optimistis dan tenang.

Djarot senang dapat menggunakan hak di TPS yang berada di tengah pemukiman warga. Dengan begitu, dia bisa lebih dekat dengan masyarakat.

Soal menang dan kalah, dia memberi keterangan normatif. ”Menang dan kalah itu diukur dari hasil perolehan suara secara keseluruhan," ucap dia.

Jika dibandingkan dengan perolehan pada putaran pertama, suara Ahok – Djarot stabil bahkan condong menurun. Sedangkan suara Anies – Sandi bertambah.

Tambahannya kurang lebih 19 persen. Tidak salah jika banyak yang memperkirakan semua tambahan itu berasal dari pasangan Agus Harimurti Yudhoyono – Sylviana Murni yang tumbang di putaran pertama dengan perolehan suara 17, 05 persen.

Direktur Eksekutif Median, Rico Marbun dalam rilis yang diterima Jawa Pos menyimpulkan Anies – Sandi dapat limpahan suara Agus – Sylvi. Pihaknya memastikan Anies – Sandi menang dengan perolehan suara sekitar 57, 88 persen.

”Sudah 90 persen data. Tidak akan ada perubahan signifikan,” ucap dia. ”Pemilih Agus – Sylvi sebagian besar ke Anies –Sandi,” lanjutnya.

Dia menyatakan jarak suara di atas 10 persen. ”Persentase perolehan suara Ahok – Djarot sama dengan di putaran pertama,” jelas dia.

Dia juga melihat kemenangan Anies – Sandi merupakan efek kejut dari kasus dugaan penistaan agama dengan terdakwa Ahok.

Masalah yang berawal dari tafsir-menafsir Al-Maidah ayat 51 memang terus di permukaan sampai dengan jelang coblosan pilgub DKI.  (lin/gin/rya/ydh)

Quick Count putaran dua Pilgub DKI 2017

Indikator :

Anies – Sandi : 57, 89 persen

Ahok – Djarot : 42, 11 persen

Data : 100 persen

Indo Barometer :

Anies – Sandi : 58, 50 persen

Ahok – Djarot : 41, 50 persen

Data : 100 persen

Charta Politika :

Anies – Sandi : 57, 87 persen

Ahok – Djarot : 42, 13 persen

Data : 100 persen

iNews :

Anies – Sandi : 59, 02 persen

Ahok – Djarot : 40, 98 persen

Data : 100 persen

PolMark :

Anies – Sandi : 57, 53 persen

Ahok – Djarot : 42, 47 persen

Data : 99, 75 persen

SMRC :

Anies – Sandi : 58, 1 persen

Ahok – Djarot : 41, 9 persen

Data : 99, 73 persen

Median :

Anies – Sandi : 57, 88 persen

Ahok – Djarot : 42, 12 persen

Data : 90, 03 persen

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nuansa Kemenangan Anies-Sandi Mirip Jokowi-Ahok 2012


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Pilkada DKI   quick count   Anies   Ahok   Djarot  

Terpopuler