BACA JUGA: Kematian Ledger Antarkan Box Office
Pria yang juga dikenal sebagai Wapres Ucup Kelik dalam acara Republik BBM di salah satu stasiun televisi swasta itu menikahi penyanyi campursari sekaligus presenter, Indah Dwi Widyawati, 25.Akad nikah berlangsung di Masjid Jami Mlati, Sleman, Jogjakarta, Senin (21/7)
BACA JUGA: Keajaiban Cinta The Sister
Pecahan uang tersebut terdiri atas satu lembar Rp 20 ribu, satu lembar Rp 1.000, satu lembar Rp 500, dua lembar Rp 100, dan tiga koin uang yang terdiri atas Rp 5 dan tiga koin Rp 1
BACA JUGA: Dhani-Mulan Manggung Bareng Lagi
’’Kami menikah tanggal 21, itu artinya 2 in 1Dua menjadi satu,’’ kata Kelik sesudah akad nikah.Saat akad nikah, Kelik tidak terlihat gugupNamun, sebaliknya, dia terus mengumbar senyumBahkan, dia sempat bercanda dengan mertuanya yang kebetulan memiliki nama depan sama dengan dirinya, Kelik SarjiyoKelik menggoda mertuanya dengan mengatakan, ’’Bapak gugup mau menikahkan anak dengan wakil presiden.’’
Sesudah acara, Kelik mengatakan bahwa dirinya juga sangat gugupAnaloginya, kata dia, ”(detak jantung) seperti bunyi bel becakTer…ter…terKalau ada petugas BMG (Badan Meteorologi dan Geofisika, Red) mungkin bisa terdeteksi, berapa skala richter dadaku ini getarannya,” ungkap pria kelahiran 14 Agustus 1967 itu lantas tertawa.
Kelik juga sempat mencucurkan air mata saat bersalaman dengan keluarga besarnya yang hadir di acara sakral tersebut’’Saya sangat bahagiaMaklum, terakhir di keluarga sayaDi keluarga Endah (sapaan Indah, Red) juga dia terakhir,’’ kata bungsu dari 9 bersaudara itu.
Soal anak, kata Endah, tidak ada rencana menundaDia mengatakan, dikasih secepatnya lebih baik’’Dua anak cukup,’’ ucap perempuan kelahiran 4 Juli 1983 itu, yang punya nama beken Endah Saraswati”Tapi, yang pasti, anak laki-laki dengan perempuan itu beda,’’ canda Kelik, seolah menyangkal ungkapan banyak pihak yang mengatakan ’’dikasih anak laki-laki atau perempuan sama saja’’.
Kelik dan Endah sebelum kenal mengaku saling menggemari dari televisiSebab, mereka sama-sama tidak tahu alamat dan nomor teleponSuatu hari, pada 12 Juli 2007, Endah ada pekerjaan di sekitar rumah Kelik di Jogja’’Setelah itu, kami kenalanSatu tahun dekat, cocok, nikah,’’ ujar pria yang juga punya nama beken Kelik Pelipur Lara itu
Pesta pernikahan dilangsungkan malam harinya di Graha Sarina Vidi, Jalan Magelang, JogjakartaNamanya juga pelawak, acara pernikahan pun tak lepas dari guyonanMisalnya, surat undangan yang penuh dengan kata-kata pelesetanMisalnya, Wedding trisno jalaran soko kulino, sebuah pelesetan dari witing trisna jalaran saka kulina (tumbuhnya cinta karena terbiasa); maaf tidak menerima tamu di rumah, apalagi tamu tak diundang; sumbangan dalam bentuk BLT lebih diutamakan, bukan karangan bunga, apalagi cuma karangan cerita
Sebuah kata-kata bijak juga ditampilkan secara guyonan, ”Dadi manten kuwi seneng, nanging ojo seneng dadi manten (Menjadi pengantin itu senang, tapi jangan senang sering menjadi pengantin).’’ (gen/nw)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Komposer Ramu Lantunan Cinta
Redaktur : Tim Redaksi