Nissan GT-R GT23 Garapan JRM Dijual dengan Harga Rp 7 Miliar

Senin, 16 Desember 2019 – 23:25 WIB
Nissan GT-R GT23. Foto: JRM

jpnn.com - Buat para speed anthusiast, JRM - workshop mobil balap di Inggris, menyiapkan 23 unit Nissan GT-R dengan spesifikasi sirkuit tetapi legal di jalan raya.

Mengambil basis Nissan GT-R tentu bukan tanpa alasan. JRM memang sudah dipercaya Nissan sejak 10 tahun lalu, untuk menyulap sport car mereka menjadi buas di lintasan balap.

BACA JUGA: Harga Nissan GT-R Nismo MY2020 Bikin Bergeleng, Apa Kehebatannya?

Misalnya GT-R GT3 garapan JRM, sukses memenangi balapan GT3 2011 silam. Jadi tidak perlu khawatir lagi bagaimana sensasi yang ditawarkan.

Nissan GT-R ini akan dibangun di markas JRM di Daventry. Model yang dijual itu mereka sebut Nissan GT23.

BACA JUGA: Renault, Nissan, dan Mitsubishi Sepakat Bangun Usaha Baru

Modifikasinya masih mirip dengan GT-R Nismo GT1, seperti posisi mesin, gearbox dan konstruksi suspensinya. Rasa balapnya masih kuat. Apalagi ada tim balap yang ikut membidaninya.

"Untuk membangun GT23 ini, kami melibatkan desainer, mekanik dan pembalap untuk mewujudkannya. Dan mobil ini sangat spesial," ungkap Managing Director JRM, Jason King.

BACA JUGA: Gebrakan Generasi Terbaru Nisan Juke Diungkap pada 3 September

JRM GT-R GT23 hadir dengan body aero kit yang gahar dan aerodinamis. Beratnya dipangkas menjadi 1.250 kg atau lebih enteng 400 kg dari Nissan GT-R pabrikan.

Mesin 3.800 cc, twin-turbo instalasi V6 dapat menghasilkan tenaga hingga 650 Hp.

Performa disalurkan melalui transmisi 6-ercepatan sequential ke roda belakang. Namun, sayangnya ini merupakan downgrade karena sistem all-wheel drive dicopot dengan alasan pengurangan bobot.

Suspensi menggunakan double-wishbone yang dapat di atur ketinggiannya, serta penggunaan spoiler belakang yang sangat besar.

Mobil ini akan dijual dengan harga USD 500.000 atau sekitar Rp 7 miliar. Mulai dipasarkan pada September 2020. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler