Nokia 7.3 Akan Meluncur Pekan Depan?

Selasa, 15 September 2020 – 20:38 WIB
ilustrasi smartphone terbaru Nokia. Foto: Gizchina

jpnn.com - HMD global menyebar undangan resmi untuk acara yang disiapkan pada 22 September 2020 mendatang.

Dalam undangan tersebut, HMD akan meluncurkan perangkat Nokia terbaru.

BACA JUGA: Jelang Debut Resmi, Spesifikasi Nokia 2.4 Mulai Terungkap

Dikutip dari laman GSM Arena, Selasa (15/9), acara akan disiarkan langsung secara online di YouTube. Menurut laporan, produk yang bakal diumumkan ialah Nokia 7.3.

HMD mengatakan, telah menghentikan penjualan Nokia 7.2 yang diumumkan pada September tahun lalu.

BACA JUGA: Mawan Tanam Ratusan Pohon Ganja, Polres Tanah Karo Bantu Memanen

Hal itu tentu menguatkan bahwa pada acara tersebut akan hadir Nokia 7.3 sebagai model penerus.

Toko-toko online Nokia di Jerman, Prancis, Spanyol, Finlandia, India dan negara lain tidak lagi menjual Nokia 7.2.

BACA JUGA: Nokia Earbuds Versi Lite Diklaim Punya Baterai Tahan Lama

Saat ini perangkat itu masih tersedia di Inggris, tetapi kemungkian akan segera disetop.

Kendati demikian, konsumen masih bisa membeli Nokia 7.2 di layanan pihak ketiga.

Selain Nokia 7.3, HMD Global juga diprediksi akan mengenalkan model lainnya seperti Nokia 6.3, 3.4 dan 2.4. (ddy/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Nokia   Nokia 7.3   HMD Global  

Terpopuler