Nora Alexandra Ingin Temani Jerinx SID di Sel Tahanan

Minggu, 16 Agustus 2020 – 07:01 WIB
Nora Alexandra dan suami, Jerinx SID. Foto: Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Nora Alexandra kembali menyampaikan isi hati setelah suaminya, Jerinx SID ditahan di Polda Bali.

Menurut model cantik ini, hari sang suami dimasukkan ke dalam sel tahanan masih seperti mimpi.

BACA JUGA: Kangen Jerinx SID, Nora Alexandra Mewek

"12 Agustus, seolah mimpi buatku mengantarkanmu ke sel tahanan," ungkap Nora Alexandra lewat akun Instagram miliknya, Minggu (16/8).

Perempuan 25 tahun itu mengaku tidak tega meninggalkan Jerinx SID seorang diri di tahanan.

BACA JUGA: dr Tirta: Saya Paham kok Maksud Jerinx, Apesnya pas Diksi Saja

Saking sayangnya, Nora sempat ingin masuk ke dalam sel untuk menemani sang suami.

"Tidak rela melihatmu sendiri, sampai aku bertanya kepada ibu penyidik saat kamu di rumah sakit untuk rapid test, pertanyaan Nora seperti ini; 'Ibu apakah Nora boleh ikut ke dalam sel tahanan?'," ujarnya.

BACA JUGA: Sule Terharu Diberi Hadiah Mobil Mewah oleh Rizky Febian

"Dan ternyata 'tidak boleh'," sambung Nora.

Tidak hanya itu, Nora juga meminta maaf tidak bisa menenami Jerinx SID di tahanan. Akan tetapi dia memastikan bakal selalu berjuang untuk Jerinx SID.

"Maaf sayang aku hanya bisa merangkul lenganmu dengan erat, dan maaf aku tidak bisa menemani kamu di sana. Kita tetap satu, hati kita tetap 1, walau raga kita sementara harus dibentengi oleh jeruji besi. Aku lelah tapi aku akan berjuang untukmu," ucap Nora.

Seperti diketahui, suami Nora, Jerinx SID menjadi tersangka dan ditahan di Polda Bali atas laporan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bali sejak Rabu (12/8).

Drummer Superman Is Dead itu dilaporkan terkait posting-an di Instagram yang menuding IDI sebagai 'kacung WHO'.

Sejak ditahan, Jerinx SID terus mendapat banyak dukungan dari berbagai lapisan masyarakat.

Bahkan kini muncul petisi agar Jerinx SID dibebaskan, yang telah ditandatangani puluhan ribu orang. (ded/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler