Nur Iskandar Balik Lagi ke Semen Padang FC

Minggu, 29 Januari 2017 – 08:50 WIB
M Nur Iskandar. Foto: Padeks/JPNN.com

jpnn.com - jpnn.com - Kabar yang menyebut Semen Padang FC akan menggaet lagi si Raja Assist Torabika Soccer Championship (TSC) 2016, M Nur Iskandar, kian mendekati kenyataan.

Pelatih Semen Padang, Nilmaizar menyebut, proses pemulangan pemain 30 tahun itu sudah mencapai 70 persen.

BACA JUGA: Semen Padang Percepat Proses Seleksi Tiga Pemain Asia

“Saya sudah kontak Nur, dia ingin kembali ke Semen Padang. Prosesnya sudah 70 persen,” sebut Nil, seperti diberitakan Padang Ekspres (Jawa Pos Group).

Meski menyebut proses pemulangan M Nur Iskandar sudah mencapai 70 persen, tapi Nil tidak mau menjawab pertanyaan lebih lanjut dari wartawan.

BACA JUGA: Syamsul sudah Teken Kontrak, Marcel Belum Bergabung

“Tunggu saja dulu. Saat ini dia masih menemani istrinya yang melahirkan. Jangan ganggu dulu dia,” pungkas Nil.

Senada dengan sang arsitek, manajer Semen Padang, Win Bernardino juga membenarkan pernyataan Nil.

BACA JUGA: Syamsul Bahri Resmi Gabung Semen Padang FC

“Nur masih menunggu istrinya di Jogja. Nanti kami kabari lagi perkembangannya,” jelas Win.

Selain usaha manajemen yang ingin meneruskan kerjasama dengan M Nur Iskandar, hal lain yang juga jadi perhatian pada partai uji coba perdana Semen Padang itu adalah belum adanya sosok top skor musim lalu, Marcel Silva Sacramento.

Hal itu yang kemudian menimbulkan pertanyaan pecinta tim asal Ranah Minang itu. Ke manakah sang top skor?

Tidak ingin berbagai isu terus merebak, manajemen tim yang didanai pabrik semen pertama di Indonesia dan Asia Tenggara itu langsung memberikan konfirmasi terkait keberadaan sang penyerang yang cukup diminati beberapa klub besar Tanah Air tersebut.

“Marcel mudah-mudahan sampai ke Padang besok, dia (Marcel) sudah info boarding dari Brazil, kemarin (Kamis, red) dia masih di pesawat,” kata Win memberi kepastian. (y)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Semen Padang FC tak Berencana Gaet Pemain Tenar


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler