Nyaman Berjalan dengan Kaki Buatan

Sabtu, 14 Juni 2008 – 15:53 WIB
KEHILANGAN bagian tubuh bisa menjadi pukulan berat bagi seseorangApalagi, itu organ vital seperti kaki

BACA JUGA: Meminimalkan Salah Tembak dengan GPS

Namun, kehidupan harus terus berjalanKaki buatan pun jadi alternatif meski terkadang kurang nyaman dipakaiTapi, perkembangan teknologi terus melahirkan inovasi baru
Jerome Rifkin, seorang warga Amerika Serikat, berhasil membuat K3 Promoter

K3 Promoter adalah prototipe kaki prostetik yang mirip organ asliRifkin menguji temuannya pada Gordon LinkDia adalah penderita diabetes hingga kakinya terpaksa harus diamputasiLink tidak ingin bisa berlari atau memanjat gunung"Saya ingin bisa berjalan tanpa terlihat seperti orang mabuk," ungkap Link

Dengan demikian, dia mencoba kaki buatan Rifkin yang berbahan magnesiumBentuknya kuat, namun ringanLink terkejut karena terasa alami dan mampu berjalan di permukaan tanah yang tidak rata.

K3 Promoter memadukan cara melangkah alami dengan mekanisme prostetik yang murahKaki buatan itu punya tumit, kaki depan, jempol besar, dan tanpa sendi di pergelangan

Kunci kenyamanannya pada sendi tengah (midfoot joint)Posisinya menjadi penghubung tumit dan bagian depanKerjanya seperti pergelangan kaki atau engkelBergerak fleksibel ke atas-bawah memberikan efek langkah natural.

Sebuah per dan kabel menghubungkannya ke sendi kedua dari ibu jariGunanya ialah memberikan tekanan ekstra pada tiap akhir langkahJuga, ada kabel baja yang berfungsi mirip otot tendon dan ligamenPengguna tidak perlu repot mengaturnyaSecara otomatis kabel itu merespons tekanan melangkah

Bagian depan dan belakang bergerak secara independen sehingga dapat bereaksi terhadap permukaan yang tidak rata sekalipunDengan berat hanya setengah kilogram, kaki buatan itu mampu menopang berat tubuh yang menggendong tas punggung seberat maksmal 25 kilogram(yon/popsci/kkn)

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler