Nyanyi Plus Edukasi Konser ala Anggun

Selasa, 29 November 2011 – 09:11 WIB
Anggun tampil menyapa penggemarnya di Indonesia dalam konser tunggalnya yang bertajuk 'Konser Kilau Anggun' di Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta, Minggu (27/11) malam. FOTO : FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS

JAKARTA - Penyanyi internasional asal Indonesia, Anggun, Minggu malam (27/11) sukses melangsungkan konser tunggal di Plenary Hall Jakarta Convention CenterSelama lebih dari dua jam, perempuan yang kini bermukim di Prancis itu tak hanya menyuguhkan lagu-lagu hits, tapi juga mengedukasi penonton

BACA JUGA: Farah Quinn, Demi Kulit Cokelat

Karena itu, Anggun menyebut konser malam itu sebagai konser edukasi.

Dengan penata musik Andi Ayunir dan orkestra dari kelompok musik Saunine, Jogjakarta, Anggun memulai konser dari tengah penonton
Dia muncul dengan jubah perak sambil membawa tongkat

BACA JUGA: Iwan Fals Titip Pesan ke SBY Lewat Lagu

Ketika akan naik panggung, dia membuka jubah tersebut dan langsung beraksi dengan lagu Stronger
Bersamaan dengan itu, layar putih yang menutup panggung langsung terbuka

BACA JUGA: Woow, Syahrini Langsung Cium Beckham



Seusai menyanyikan dua lagu, dia berkomunikasi dengan penonton"Terakhir main di Jakarta di JCC jugaItu lima tahun lalu dan kayak kali terakhirAku deg-deganNervousTapi, senangnya, di sini itu aku bukanlah orang asingKalian kenal aku sejak lamaSejak masih seneng pakai celana pendek," katanya lantas melihat bawah.

Ketika itu, dia sedang mengenakan gaun rancangan desainer Tex Saverio"Ini juga bajunya pendek yaEh, ngomong-ngomong, gimana bajunya, bagus nggak?" ujarnya.

Lalu, dia meminta kepada penonton untuk sama-sama meneriakkan kata "bonsoir"Itu adalah bahasa Prancis yang berarti selamat malam"Di sini ada orang-orang Prancis yang khusus datang untuk melihat konser akuYuk sama-sama bilang bonsoirMulutnya monyong ya" Ini kan konser edukasiAyo, tirukan aku dulu," ajaknya

Setelah itu, meluncur lagu-lagu yang langsung membuat penonton bersorakStill Reminds Me, Buy Me Happiness, dan BerkilaulahLagu Berkilaulah dinyanyikan dalam dua versi, Inggris dan IndonesiaIbu satu anak itu mengganti kostumnya dengan gaun panjangPenampilannya semakin anggun dengan gaun tersebut.

Dia kembali mengedukasi penonton"Edukasi yang kedua, baju ini dibuat dari kain songketDidit Hediprasetyo yang buat bajunyaTahu nggak, kalau mau buat kain songket 25 senti itu, butuh waktu tiga hariIni entah berapa meter ya" Kayaknya yang bikin kain songket ini udah pingsan dehEh, ngomong-ngomong, yuk kita nyanyi lagiAndi Ayunir, minta kipas dong," ujarnya.

Mendengar Anggun minta kipas, penonton langsung berteriakMereka tahu judul lagu yang akan dinyanyikan, yakni Bayang-Bayang IlusiLalu, dalam lagu Want You to Want Me yang katanya terinspirasi penggemar yang begitu terobsesi kepada dirinya, Anggun memanggil DenadaMereka berduetAnggun menyanyi sambil main pianoDenada pun menyanyi dan nge-rap.

Selain Denada, Anggun berkolaborasi dengan Armand Maulana dalam lagu milik Gigi, Kembalilah Kasih"Setelah 21 tahun, akhirnya saya bisa sepanggung dengan Anggun," kata Armand.

Selain lagu-lagu barunya dalam album Echoes, Anggun menyanyikan lagu-lagu lamaIngin lebih dekat dengan penonton, dia pun tak sungkan turun panggung dan berjalan ke tengah penontonAnggun asyik saja ketika banyak penonton yang meminta berfoto bareng saat dirinya sedang menyanyiDia pun berpose sambil menyanyi.

Yang menghebohkan penonton tentu saja ketika Anggun menyanyikan Tua-Tua Keladi pada pengujung konserTak lupa, baret dikenakan di kepalaItulah gaya Anggun belasan tahun lalu saat masih menjadi penyanyi remaja"Terima kasih IndonesiaTerima kasih sudah datang ke sini," ujarnya sebelum turun panggung(jan/c5/any)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bangkrut, Luna Tinggalkan Ariel


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler