Nyonya Tua Menatap Roma

Selasa, 20 Maret 2012 – 09:01 WIB

TURIN - AC Milan dan Juventus memang rival sejati di panggung sepak bola Italia musim ini. Di Serie A, Milan memang di atas angin dalam perburuan scudetto setelah unggul empat angka hingga giornata ke-28. Tapi, di Coppa Italia, Juve memegang kendali.
 
Nyonya Tua -sebutan Juve- berpeluang merebut tiket ke final di Olimpico, Roma menyusul kemenangan 2-1 dalam pertemuan pertama di San Siro (8/2). Juve praktis hanya butuh seri di kandang sendiri, Juventus Stadium, ketika menjamu Milan pada leg kedua semifinal dini hari nanti (siaran langsung Telkomvision pukul 02.45 WIB).
 
Juve makin difavoritkan mengingat belum ada satu pun tim yang mampu memecundangi mereka sepanjang musim ini. Ketika menjamu Milan di ajang Serie A (2/10/2011), Nyonya Tua juga menang absolut dengan dua gol tanpa balas.
 
Belum lagi spirit tinggi yang menyelimuti penggawa tuan rumah setelah mencatat kemenangan terbesarnya musim ini. Yakni, kala melibas Fiorentina lima gol tanpa balas di Firenze tiga hari lalu (17/3). Allenatore Juve Antonio Conte pun menyebut performa mereka di Firenze sebagai yang terbaik musim ini.
 
Tapi, mengacu kebijakan rotasi, Conte memilih akan melakukan mix pemain ketimbang mempertahankan winning team di Firenze. Salah satunya karena mengakomodasi Alessandro Del Piero. Striker veteran Juve itu digaransi Conte bakal dimainkan.

"Del Piero akan bermain. Dia memberikan banyak kontribusi di pertemuan pertama dan kami memiliki ekspektasi yang masih sama terhadapnya," kata Conte kepada Football Italia. "Lawan Milan sekaligus laga yang mungkin paling penting bagi kami musim ini karena memberi kemungkinan kami memenangi trofi," sambungnya.
 
Selain Del Piero, Conte juga mempertahankan status Marco Storari sebagai kiper Juve spesialis Coppa. Itu sekaligus kesempatan bagus bagi Storari unjuk gigi kepada Milan. Sebelum bergabung dengan Juve sejak 2010, kiper 35 tahun tersebut pernah disia-siakan Milan selama tiga tahun.
 
Dari kubu tamu, sekalipun peluangnya kecil, Milan tetap optimistis bakal membalikkan keadaan. Rossoneri -sebutan Milan- siap memberikan perlawanan sampai menit terakhir.

"Sekalipun sulit, kami yakin akan tetap bermain bagus dan meraih hasil positif. Coppa Italia tetap menjadi target kami musim ini," ujar allenatore Milan Massimiliano Allegri di situs resmi klub.
 
Allegri juga tidak khawatir dengan kondisi terakhir skuad. Saat Juve bisa turun full team, Milan masih tanpa Alexandre Pato, Antonio Cassano, dan Kevin-Prince Boateng. Robinho dan Mark van Bommel juga lebih disimpan kebugarannya untuk laga lawan AS Roma (24/3).

"Tapi, Philippe Mexes sudah kembali bermain setelah skors. Clarence Seedorf juga fit. Yang jelas, saya akan menurunkan skuad terbaik yang saya miliki saat ini," jelas Allegri.
 
Milan mungkin juga berharap catatan lumayan mereka setiap kali dijamu Juve di ajang Coppa bakal berpihak. Dari sepuluh lawatan, Milan menang empat kali, seri dua kali, dan kalah empat kali. (dns/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Serahkan ke CAS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler