jpnn.com - INHU — Rumah Kepala Desa Seluti, Seluti Zaitulakmal, di Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, Selasa (28/6) kemarin, dibobol maling.
Dana desa atau Alokasi Dana Desa (ADD) yang disimpan di dalam lemari senilai Rp 219 juta lebih, dari anggaran APBN tahun 2016 lesap digondol maling.
Menurut keterangan Seluti Zaitulakmal di Polsek Lirik, kejadian sekitar pukul 11.00 WIB. Maling masuk ke rumahnya dengan cara mencongkel jendela kamar. Uang tersebut berada di dalam tas dan disimpan dalam lemari, dan uang yang diambil maling tersebut lebih kurang mencapai Rp 219.270.000.
“Uang tersebut sudah satu minggu lebih disimpan di rumah sejak pencairan. Uang itu adalah uang APBN untuk kegiatan fisik,” ungkap Kades.
Sisab (35), yang merupakan salah satu warga Desa Seluti, yang menjadi saksi kejadian menjelaskan bahwa pelaku pencurian tersebut sempat jatuh di jalan aspal. Dan warga sempat menolong mendirikan motornya, namun karena tidak tahu kalau itu adalah pelaku, dan warga membiarkannya pergi.
“Benar, tadi kita sempat membantu orang itu jatuh, namun saya tidak tahu kalau orang itu adalah maling yang bongkar rumah pak Kades. Tahunya orang itu maling saat melintas di depan rumah Pak Kades, dan pak Kades tanya ada tidak melihat orang yang mencurigai. Lalu saya bilang tadi ada orang jatuh di jalan aspal, begitu saya tolong berdirikan honda, orang itu seperti buru-buru dan tidak ada ucapkan terimakasih,” terangnya.
Kapolres Inhu AKBP Abbas Basuni SIK melalui Kapolsek Lirik AKP Taufik Nugraha SE saat dikonfirmasi Pekanbaru MX (Jawa Pos Group), Rabu (29/6) membenarkan kejadian tersebut.
“Benar, uang senilai Rp 219 juta lebih dari anggaran APBN di Desa Seluti hilang dibawa maling,” ungkap Kapolsek.
Dikatakannya juga, saat ini anggota Polsek Lirik sedang di TKP untuk melakukan penyelidikan, guna pengusutan kasus ini lebih lanjut.(MG4/ray/jpnn)
BACA JUGA: Licik, Campur dengan Daging Celeng dan Dijual Mahal
BACA ARTIKEL LAINNYA... Loh, Bawa Susu Lewat Depan Kasir tapi tak Bayar
Redaktur : Tim Redaksi