OCBC NISP Dorong Kemerdekaan Finansial Lewat Gerakan #NyalakanIndonesia

Senin, 19 Agustus 2019 – 21:34 WIB
Presiden Direktur Bank OCBC NISP, Parwati Surjaudaja. Foto: Istimewa for Jpnn.Com

jpnn.com, JAKARTA - Bank OCBC NISP memeriahkan HUT ke-74 RI dengan meluncurkan gerakan #NyalakanIndonesia. Gerakan ini dibuat untuk mengajak masyarakat Indonesia memerdekakan diri dari rasa takut, ragu dan tidak percaya diri agar meraih aspirasi hidup mencapai kemerdekaan finansial.

Presiden Direktur OCBC NISP Parawati Surjaudaja mengatakan, gerakan #NyalakanIndonesia ini didasari dengan semangat TAYTB yakni Tidak Ada yang Tidak Bisa.

BACA JUGA: Lomba Makan Kerupuk di 27.148 Lokasi Pecahkan Rekor MURI

“Dengan gerakan #NyalakanIndonesia, kami ingin mengajak lebih banyak anak bangsa untuk tidak mudah menyerah, mau kerja keras dan punya tekat yang kuat untuk meraih aspirasinya dengan semangat Tidak Ada Yang Tidak Bisa,” kata Presiden Direktur OCBC NISP Parwati Surjaudaja dalam siaran tertulis pada redaksi Jpnn.Com, Senin (19/8).

BACA JUGA: Bank OCBC NISP Ajak Mahasiswa Berbagi Ide di IdeatiON 2019

BACA JUGA: KLHK Dukung Program SDM Unggul dengan Hadirkan Sejumlah Inovasi

Bank OCBC NISP percaya Indonesia punya kesempatan untuk menjadi bangsa besar jika didukung oleh SDM yang unggul yang memiliki manajemen keuangan yang baik. Namun pada realitanya, berdasarkan Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan terakhir yang dikeluarkan OJK, kurang dari 30 persen orang Indonesia yang berstatus melek keuangan ditambah dengan fakta bahwa generasi milenial saat ini lebih memilih investasi jangka pendek yang akan digunakan untuk belanja dan traveling.  Bahkan, hanya 10,7 persen dari pendapatan generasi milenial yang ditabung.

Sejalan dengan tema HUT ke-74 RI “SDM Unggul, Indonesia Maju”, Parwatimenyatakan bahwa Bank OCBC NISP terus bersinergi dengan berbagai pemangku kepentingan, baik pemerintah, asosiasi maupun pelaku industri untuk dapat membantu meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat Indonesia.

BACA JUGA: Penjelasan Arie Untung Pakai Gamis Saat Upacara Bendera

BACA JUGA: Desaku Terang OCBC NISP Terangi Ratusan Rumah di Karawang

“Selama semester 1 2019 kami secara aktif melakukan edukasi keuangan bagi lebih dari 1.400 masyarakat Indonesia. Tidak hanya edukasi, kami pun telah menyiapkan solusi NYALA dari Bank OCBC NISP yang dapat menjadi solusi menyeluruh untuk kebutuhan perbankan pribadi maupun bisnis dari nasabah kami. Kami berharap, seluruh inisiatif yang dihadirkan oleh Bank mampu membangun semangat untuk bekerja keras dan berprestasi demi mewujudkan ‘SDM Unggul, Indonesia Maju’,” jelas Parwati.

Gerakan #NyalakanIndonesia diawali dengan dinyalakannya instalasi lampu berbentuk peta Indonesia dan NyalakanIndonesia sebagai bagian dari 'Monas Wek - Festival of Light'. Puncak acara yang bertempat di Monumen Nasional pada 18 Agustus 2019 ini juga dihadiri seluruh jajaran manajemen bank OCBC NISP.

Tak hanya itu, Bank OCBC NISP juga memberikan TAYTB Award kepada 17 anak bangsa yang telah mengharumkan nama Indonesia di berbagai bidang. Selain itu, pada acara puncak juga digelar Simfoni Kemerdekaan. Adapun yang ditampilkan yaitu video mapping di tugu Monas, penampilan Marching Band Madah Bahana Universitas Indonesia, Orkes Simfoni Universitas Indonesia (OSUI), serta penampilan musik dari musisi Indonesia.

"Jadi mulai saat ini, ayo kita wujudkan mimpi, cita-cita dan aspirasi kita semua. Kita buktikan kepada dunia bahwa tidak ada yang tidak bisa," pungkasnya. (did/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Harapan Laksamana Siwi Pada Peringatan HUT Ke-74 RI


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler